Akhir Desember 2022 Terkumpul Rp500 Juta, tapi Bulan Dana PMI Kabupaten Bandung Bisa Buat Rekor, Ini Kiatnya

- 22 Februari 2023, 10:49 WIB
Ketua Bulan Dana PMI Kabupaten Bandung Hj. Emma Derry Supriatna menyerahkan perolehan hasil Bulan Dana Tahun 2022 kepada Ketua PMI Kabupaten Bandung dr. H. Achmad Kustijadi, M.epid
Ketua Bulan Dana PMI Kabupaten Bandung Hj. Emma Derry Supriatna menyerahkan perolehan hasil Bulan Dana Tahun 2022 kepada Ketua PMI Kabupaten Bandung dr. H. Achmad Kustijadi, M.epid /Sarnapi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG- Bulan dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bandung tahun 2022 berhasil memecahkan rekor yang baru terjadi pada tahun ini yakni melebihi target Rp1,5 miliar.

Padahal pada Desember 2022 dana yang terkumpul baru sekitar Rp500 juta sehingga membuat khawatir.

Sebelumnya pengumpulan bulan dana PMI Kabupaten Bandung selama bertahun-tahun belum mencapai target malah sempat  mengalami penurunan pada tahun 2021.

Baca Juga: Pecah Rekor! Bulan Dana PMI Kabupaten Bandung Capai Rp1,5 Miliar Lebih, Ini Data Jumlah Dana PMI

"PMI Kabupaten Bandung pernah melaporkan pada Desember 2022 bahwa dana yang terkumpul baru sekitar Rp500 juta dari target Rp1,5 miliar," kata Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus ketua Panitia Bulan Dana PMI Kabupaten Bandung Hj. Emma Detty Supriatna.

Mantan Kepala Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, ini menyatakan tenang saja sebab akan mengerahkan "pasukan" yakni PKK.

"Ibu-ibu kader PKK kan jumlahnya besar dan tersebar sehingga bisa membantu dalam pengumpulan dana PMI ini," katanya.

 Selain itu, ASN Pemkab Bandung juga dikerahkan untuk mensukseskan kegiatan sosial ini.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x