Wisuda Tahfidz UBA, Seorang Hafidz Adalah Cahaya bagi Orang Tuanya Di Akherat Nanti

- 23 Desember 2021, 13:43 WIB
Suasana Wisuda Tahfidz UBA, Seorang Hafidz Adalah Cahaya bagi Orang Tuanya Di Akherat Nanti
Suasana Wisuda Tahfidz UBA, Seorang Hafidz Adalah Cahaya bagi Orang Tuanya Di Akherat Nanti /Rudiat/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG – Sebaik-baik di antara kamu sekalian adalah orang yag mempelajari Al-Qur’an dan yang mengajarkannya (hadis).

Sabtu 18 Desember 2021 lalu, Berkesempatan hadir diacara wisuda tahfidz di pondok pesantren Utsman Bin Affan (UBA), yang berlokasi di Desa Pinggirsari Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung.

Sejumlah 55 siswa dan siswi Para penghapal Alquran hadir dalam Wisuda di Ponpes UBA, bertempat di Aula atas tempat yang sudah biasa digunakan untuk acara besar.

Yang hadir tidak saja para peserta tahfiz, ada juga dari perwakilan dari orang tua wali, dan siswa yang ada di ponpes UBA.

Baca Juga: MUTIARA HIKMAH, Kisah Syekh Fahad dan Kakek Penghafal Al Quran

Para peserta Tahfiz setelah melakukan wisuda, semua anak harus menyerahkan mahkota kepada ibu atau ayahnya.

Hal ini jadi simbol yang menggambarkan salah satu hadis yang disampaikan oleh Pembina Yayasan Utsman Bin Affan, Supriatna Azka dia menyampaikan.

“Memiliki anak penghapal AlQuran asset di akhirat yang akan menolong serta enjadi safaat kelak dyaumil akhir,”. Tutur supriatna.

“Para hafidz quran akan mendapatkan pertolongan (syafaat) hadits-nya, dari Abi Umamah ra, ia berkata, "Aku mendengar Rasulullah SAW berkata, "Bacalah Quran, sesungguhnya ia akan menjadi pemberi syafaat pada hari kiamat bagi para pembacanya (penghafal)." (HR. Muslim). Katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x