Prioritas! Ratusan Penyandang Disabilitas dan Lansia di Kabupaten Bandung Mendapat Vaksinasi Dosis Kedua

- 14 Desember 2021, 20:00 WIB
Panitia pelaksana vaksinasi saat melakukan registrasi peserta yang akan melakukan vaksinasi, di GOR KONI Majalaya, Kabupaten Bandung, Selasa 14 Desember 2021.
Panitia pelaksana vaksinasi saat melakukan registrasi peserta yang akan melakukan vaksinasi, di GOR KONI Majalaya, Kabupaten Bandung, Selasa 14 Desember 2021. /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Ratusan disabilitas dan lanjut usia (Lansia) Kecamatan Majalaya dan Cicalengka Kabupaten Bandung, mendapatkan vaksinasi covid-19 dosis kedua.

Gelaran percepatan vaksinasi digelar oleh Ibu Foundation di GOR KONI Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Selasa 14 Desember 2021.

Projek Manager Ibu Foundation, Silvia Dewi mengatakan, penyandang disabilitas dan lansia adalah kelompok masyarakat beresiko tinggi sehingga harus dilindungi serta mendapatkan prioritas vaksinasi.

Baca Juga: Bumbu Dapur Ini Menjadi Rahasia ‘Keperkasaan’ Para Raja-Raja Jawa Yang Memilliki Banyak Selir

Menurutnya, vaksinasi terhadap penyandang disabilitas, lansia, ibu hamil dan remaja menjadi salah satu respon dari Ibu Foundation yang bekerjasama dengan CBM Global Disability Inclusi.

"Ini adalah pemberian vaksin dosis kedua untuk kawan-kawan disabilitas dan lansia. Kami bekerjasama dengan beberapa Sekolah Luar Biasa (SLB) di Cicalengka dan Majalaya serta dengan pihak kecamatan. Totalnya ada 211 orang, 111 diantaranya adalah disabilitas," ungkap Silvia dalam keterangannya kepada wartawan, disela kegiatan vaksinasi, Selasa 14 Desember 2021.

Silvia menjelaskan, pihaknya sengaja menggelar vaksinasi bagi disabilitas dan lansia dengan mendekatkan disekitar tempat tinggal mereka. 

Karena selama ini kata Silvia, mereka ini kesulitan mobilitas untuk mendatangi berbagai event besar vaksinasi masal yang diselenggarakan di tempat tertentu.

Baca Juga: 3 Raja yang Terkenal Gila Sex, Ada yang Sudah 'Tidur' dengan 18.000 Wanita

Terkait kegiatan ini tambah Silvia, Ibu Foundation telah menggelar vaksinasi bagi disabilitas dan lansia dilima wilayah Kabupaten Bandung, diantaranya di Kecamatan Cimenyan, Cileunyi, Cibiru Wetan, Ciparay dan hari ini di Majalaya.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah