Kebut Vaksinasi di Cikancung Bandung, komedian Kiwil Bersama Forkopimcam berikan Doorprize Kepada Warga

- 11 Desember 2021, 20:47 WIB
Komedian Kiwil bersama Forkopimcam Cikancung, Kabupaten Bandung saat memberikan doorprize kepada warga yang divaksin.
Komedian Kiwil bersama Forkopimcam Cikancung, Kabupaten Bandung saat memberikan doorprize kepada warga yang divaksin. /Jurnal Soreang /Humas Polsek Cikancung

JURNAL SOREANG - Berbagai cara dilakukan jajaran forum komunikasi pimpinan kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung untuk menarik minat warga untuk melakukan vaksinasi Covid-19.

Salah satunya, yakni dengan cara memberi hadiah atau doorprize kepada warga yang ingin divaksin diantaranya alat elektronik, sepeda dan satu ekor Domba bagi peserta vaksinasi. 

Upaya yang dilakukan Forkopimcam Cikancung ini dilakukan untuk mengebut capaian target vaksinasi dan juga untuk menarik minat warga.

Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool VS Aston Villa, Duel Hokage Lawan Jurgen Klopp di Liga Inggris

Langkah ini dinilai berhasil, terlihat antusias warga pun terlihat di lokasi vaksinasi untuk mengantri giliran vaksinasi yang digelar di Gor Al Karim Zidan, Desa Cikasuka, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. 

Vaksinasi ini digelar oleh Forkopimcam Cikancung yang berkolaborasi dengan Nakes Wilayah Cikancung,  Epic Usaid,  Tim Nakes Bedas dan Yonif Para Raider 330 Nagreg dan juga dihadiri komedian Kiwil, dengan sasaran target 2.500 vaksin dosis pertama. 

"Target kami hari ini 2.500 vaksin dosis pertama," ungkap Kapolsek Cikancung Polresta Bandung, Iptu Carsono dalam keterangannya, Sabtu 11 Desember 2021.

Menurutnya, kolaborasi vaksinasi dimaksud bertujuan untuk mencapai target 70 persen warga yang telah divaksin khususnya di wilayah Kecamatan Cikancung.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Berikut Beberapa Fakta Tentang Barron Trump, Putra Bungsu Donald Trump

"Sampai saat ini diwilayah Kecamatan Cikancung sudah mencapai 69 persen, mudah - mudahan target 70 persen vaksinasi dapat tercapai," terangnya.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x