Imah Rancage Gelar Silaturahmi di Baleendah Bandung, Ungkap Bakal Istirahat Sejenak Usai Pemilu 2024

7 April 2024, 21:20 WIB
Rumah Aspirasi Kang Dede Yusuf (Imah Rancage) menggelar silaturahmi di Baleendah, Kabupaten Bandung, Minggu, 7 April 2024. /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Rumah Aspirasi Kang Dede Yusuf (Imah Rancage) menggelar silaturahmi di Baleendah, Kabupaten Bandung, Minggu, 7 April 2024.

Acara tersebut dihadiri anggota DPR RI terpilih, Dede Yusuf dan anggota DPRD Kabupaten Bandung terpilih, Hailuki.

Dalam kesempatan itu, Hailuki mengucap syukur karena Dede Yusuf terpilih kembali menjadi anggota DPR RI dari Partai Demokrat di Pemilu 2024 lalu.

Baca Juga: Ayah Tiri Penganiaya Balita Hingga Tewas di Bandung Dijerat Pasal Berlapis: Terancam 15 Tahun Penjara

"Pertama-tama, tentu Imah Rancage sangat bersyukur sekali. Alhamdulillah kami di Pemilu 2024 ini, Alhamdulillah mampu mendapatkan kursi dan membantu Kang Dede Yusuf terpilih lagi jadi anggota DPR RI, tentunya dengan suara yang sangat signifikan," tutur Hailuki dalam keterangannya.

"Acara ini hadir juga 8 caleg tandem Kang Dede Yusuf yang merupakan bagian dari Rancage. Itu juga lolos ke DPRD Kabupaten," sambungnya.

Tidak hanya itu, Hailuki menyebut bahwa Partai Demokrat juga berhasil mendapat satu kursi di DPRD Provinsi Jawa Barat melalui Saeful Bachri.

Baca Juga: Tahun 2023 Jadi Masa Puncak Kebangkitan Film Indonesia, Berikut Bukti-buktinya

"Ditambah satu lagi di DPRD Provinsi yaitu Kang Saeful Bachri yang juga Penasehat Rancage," bebernya.

Ia menilai, hal ini merupakan sebuah pencapaian luar biasa yang harus dijaga dan terus ditingkatkan.

Terlebih lagi, tambahnya, agenda politik nasional dan di daerah belum selesai dilaksanakan.

Baca Juga: Biadab! Ayah Tiri Aniaya Balita Hingga Tewas di Cicalengka Bandung: Korban Dipukul di Bagian Ulu Hati

"Dimana nanti akan ada Pilkada serta termasuk di Kabupaten Bandung dan Bandung Barat," ujar Hailuki.

Lebih jauh ia menyampaikan, seluruh peserta Pileg terpilih akan istirahat sejenak usai perhelatan Pemilu 2024.

"Kang Dede Yusuf memberikan arahan oleh kami peserta Pemilu legislatif, kita istirahat sejenak, kita melakukan evaluasi internal," ucapnya.

Baca Juga: H-4 Hari Raya Idul Fitri, Cuaca di Pulau Morotai Dalam Kondisi Peringatan Dini, Pemudik Dihimbau Waspada

"Tujuannya untuk mempersiapkan agenda berikutnya yaitu Pilkada pada November 2024 mendatang," katanya.

Seusai Hari Raya Idul Fitri, ia memastikan para peserta Pileg 2024 akan berkonsolidasi untuk menjaga silaturahmi dan koordinasi para relawan.

Disinggung siapa jargon yang akan maju pada Pilkada di Kabupaten Bandung, ia menegaskan bahwa hal tersebut bukan ranah Rancage.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 8 April 2024! Virgo, Cancer, dan Leo Siap Dengarkan Temukan Kegembiraan dan Koneksi

"Rancage itu kan bukan partai politik, Pilkada itu kewenangannya partai, DPC. Imah Rancage itu adalah rumah aspirasi Kang Dede Yusuf," terang Hailuki.

Pihaknya menunggu keputusan dari Dede Yusuf terkait sosok yang akan diusung dalam Pilkada 2024 mendatang.

"Jadi kami pastinya menunggu usungan dari Kang Dede Yusuf. Kalau ditanya siapa yang akan kami dukung, siapa yang akan dijagokan oleh Imah Rancage, yaitu yang diusung oleh Kang Dede Yusuf," tuturnya.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 8 April 2024! Capricorn, Aquarius, dan Pisces Dorong Percakapan Mendalam

"Jadi siapapun yang diusung oleh Kang Dede Yusuf, pasti Imah Rancage 100 persen akan siap bergerak memenangkan," tegasnya.

Diketahui, seusai Pemilu 2024, Partai Demokrat Kabupaten Bandung, baik Ketua DPC maupun Dede Yusuf, telah berkomunikasi dengan Bupati Bandung Dadang Supriatna.

"Tentunya kami tidak dalam kapasitas menilai kinerja. Bagi kami, bilamana Kang Dede Yusuf dan Kang Saeful Bachri itu memiliki komunikasi yang baik dengan Kepala Daerah, tentu kami Imah Rancage itu tetap patuh terhadap arahan Kang Dede Yusuf," tandasnya.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Tags

Terkini

Terpopuler