Ini Profil Bupati Bandung, Dadang Supriatna yang Dilaporkan Ke KPK Atas Diduga Tindak Pidana Gratifikasi

8 Juli 2023, 18:58 WIB
Didampingi Ahmad Djohara kepala BKPSDM, Dadang Supriatna Bupati Bandung yang akrab disapa Kang DS saat menerima anugrah Mirotokrasi 2022. /Rustandi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Nama Bupati Bandung Jawa Barat, Dadang Supriatna yang akrab disapa Kang DS kepala daerah yang saat ini menjadi perbincangan publik.

Bahkan Ia menjadi sorotan beberapa pihak karena dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait Dugaan tindak pidana gratifikasi.

Kader, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu diduga melakukan tindak pidana gratifikasi berdasarkan laporan pengaduan masyarakat.

Baca Juga: Liga 1 2023 : Link Live Streaming Pertandingan Persita vs PSIS

Diketahui, KPK akan melakukan analisis dan jika ditemukan tindak pidana korupsi akan memprosesnya.

Sebelumnya, ramai di berbagai pemberitaan di media tentang laporan dugaan korupsi oleh Bupati Bandung  yang diduga menerima gratifikasi terkait proyek revitalisasi pasar di Kabupaten Bandung.

Laporan tersebut diajukan oleh Aktivis Pemuda Bandung Raya, KPK pun segera melakukan verifikasi dan koordinasi dengan para pelapor untuk menyempurnakan data aduan tersebut.

Lalu, siapa sebenarnya sosok Dadang Supriatna yang akrab disapa Kang DS ini? Berikut ulasannya.

Baca Juga: Tes IQ: Temukan Jawaban Dengan Cepat! Aku Sangat Mudah Diangkat, Tetapi Sangat Sulit Untuk Dilemparkan

Mengutip dari sejumlah sumber, berikut ini profil dan biodata Kang DS sebagai Bupati Bandung.

Selain menjabat sebagai Bupati Bandung, Kang DS juga menempati kursi ketua DPC PKB Kabupaten Bandung.

Selama tahun 2009 hingga 2014, ia pernah menjabat sebagai Sekretaris Fraksi Partai Golkar dan Anggota Badan Anggaran DPRD Kabuoaten Bandung.

Namun, sejak tahun 2021 lalu, kang DS pindah haluan ke partai PKB dan menjabat sebagai Ketua DPC Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Dewa United Bawa Pulang 3 Point Usai Tundukkan Tuan Rumah PSM Makassar

Kang DS mulai menjabat sebagai bupati Bandung, 26 April 2021 lalu, menggantikan Bupati sebelumnya Dadang M. Nasser dengan perolehan 928.602 suara

Berbagai prestasi pernah diraih Kang DS, bahkan sukses meraih penghargaan Lencana Bakti Desa Pertama.

Berikut ini biodata singkatnya:

Nama lengkap: Dadang Supriatna
Tempat/Tanggal Lahir: Bandung 7 Agustus 1971
Istri: Emma Dety Permanawati Fadhilah

Baca Juga: Ini Alasan Pembalap Formula One Berdarah Indonesia Akan Didepak Musim Ini

Pindidikan:

1979-1985 - MI Sapan
1985-1988 - SMP Negeri 2 Buahbatu Bandung
1988-1991 - STM Igasar Pindad Bandung
1999-2003 - S1 Fakultas FISIP Universitas Langlangbuana
2008-2010 - S2 Studi Ilmu Pengetahuan Universitas Langlangbuana
2016-Sekarang - Doktoral Universitas Trisakti bidang studi Ilmu Ekonomi.***

Editor: Rustandi

Tags

Terkini

Terpopuler