Sampai Besok PDAM Alami Gangguan Pengaliran Air, Sejumlah Warga Kabupaten Bandung Malah Bersyukur

21 September 2021, 17:34 WIB
Rencana penghentian sementara aliran air /PDAM Kabupaten Bandung/

JURNAL SOREANG- Karena sedang melakukan Instalasi Pengolahan Air (IPA) Sukamaju dan pemeliharaan unit produksinya, maka air PDAM tidak akan mengalir ke rumah-rumah penggunanya pada tanggal 21-22 September 2021, mulai pukul 05.00 hingga selesai.

Ada dua wilayah potensi yang terdampak, yaitu wilayah Soreang dan Banjaran.

Wilayah Soreang meliputi sebagian kota pelayanan Soreang, Komplek Bumi Parahyangan Kencana, Komplek Sanggar Indah Lestari, Komplek Sanggar Indah Banjaran, Komplek Gading Tutuka 2, Komplek Gading Tutuka Residence, Komplek Gading Tutuka Kemala, Kp. Gandasoli, Kp. Gandasari, Desa Sangkanhurip, Prima Amerta dan Banyusari.

Baca Juga: Optimalkan Pelayanan! Targetkan 300 Ribu Pelanggan di Tahun 2021, Ini Langkah PDAM Tirta Raharja

Sedangkan wilayah Banjaran meliputi kota pelayanan Banjaran, sebagian kota pelayanan Baleendah (Kp. Sepen, Kp. Papak Gede, Komplek Griya Prima Asri, Kp. Sukaasih, Komplek Bumi Cahaya Rencong, dan Komplek Reungas Condong.).

Begitu berita yang diterima sejumlah warga Kabupaten Bandung lewat grup WhatsApp di daerahnya.

"Alhamdulillah, sejak pagi air PDAM tidak ngocor," kata Mama Dera, warga RT 04 RW 06 Sanggar Indah Banjaran, Selasa, 21 September 2021.

"Betul, tidak ngocor sejak jam lima pagi," sahut Ade Maryam, ibu rumah tangga, warga RT 02 RW 06 Sanggar Indah Banjaran.

Baca Juga: Apakah Air Kelapa Bermanfaat untuk Covid-19 dan Bisa Menetralisir Vaksin?

Begitu pula yang dialami Mawar, ibu rumah tangga, warga Bumi Parahyangan Kencana.

Mereka bersyukur karena tidak mengalirnya air PDAM pada hari ini sesuai dengan pengumuman yang mereka terima kemarin melalui WhatsApp.

Artinya, kata Mama Dera, pengumuman itu benar, bukan hoax seperti yang pernah terjadi sebelumnya.

Kalau sampai hoax, ujarnya, itu berarti merepotkan warga pengguna air PDAM.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Air Kelapa, untuk Diabetes hingga Gangguan Jantung

Dulu, kenangnya, pernah terjadi hoax. Akibatnya mereka harus repot-repot menampung air PDAM sebanyak-banyaknya. Semua ember, jolang, panci, sampai botol-botol kosong pun kami jadikan wadah penampungan. Tapi, eh, pas waktunya air PDAM itu tetap ngocor. ***

Editor: Sarnapi

Tags

Terkini

Terpopuler