Simak! Benarkah, Lylia Hero Mage Susah Mati di Game Mobile Legends BB

- 13 Oktober 2021, 08:25 WIB
Lylia, Hero Mage yang Susah Mati di Game Mobile Legends BB
Lylia, Hero Mage yang Susah Mati di Game Mobile Legends BB /Dadan Triatna/Tangkap layar mobilelegend.com

JURNAL SOREANG - Hero ini bisa dibilang susah mati, terlebih jika player punya kemampuan mekanik dan bisa on point.

Dengan didukung burst damage magic yang besar di early game, Lylia sangat jarang dimainkan di ranked mode. Padahal damage yang dihasilkan juga damage AOE.

Lylia adalah hero mage yang unik di Mobile Legends. Skill Black Shoes membuatnya bisa kembali ke 4 detik sebelumnya.

Baca Juga: Mau Tahu Atlet Mobile Legends BB Dengan Transfer Tertinggi, Simak Ulasannya

Berikut, skill yang dimiliki Hero Lylia di Mobile Legends BB

- Skill Pasif: Angry Gloom

Lylia mendapatkan power dari “Gloom”, dan dapat meningkatkan movement speed Lylia sebesar 15%, setiap kali level “Gloom” meningkat, maka akan ada tambahan movement speed sebesar 5%, selain itu damage yang diberikan juga akan semakin besar (based on level).

- Skill 1: Magic Shockwave

Baca Juga: Horoskop, Rabu 13 Oktober 2021 Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces: Tunjukkan Antusiasme Dalam Ikatan Cinta

Skill ini perlu diarahkan, Lylia akan melepaskan wave energy ke arah musuh dan damage yang dihasilkan sebesar 250(+100% Total Magic Power), selain itu akan ada tambahan efek slow sebesar 40% selama 1.5 detik apabila skill ini terkena musuh.

- Skill 2: Shadow Energy

Lylia akan membuat shadow energy di area tertentu, damage yang dihasilkan dari skill ini 100+(50% Total Magic Power), selain itu skill ini juga akan menyebabkan efek slow sebesar 80%, Shadow energy dapat diledakkan jika ditelan oleh “Gloom”, dan extra damage 250(+100% Total Magic Power), setiap upgrade Gloom akan meningkatkan ledakan sebesar 30% hingga 120%.

- Skill Ultimate: Black Shoes

Baca Juga: Rendahnya Kesejahteraan Guru Honorer, Nadiem: Pemerintah Serius Tingkatkan Kesejahteraan Guru Honorer

Lylia dapat kembali berada di 4 detik sebelumnya, dan mendapatkan stack maksimal untuk menggunakan shadow energy, regenerasi 10% max HP, dan movement speednya akan meningkat sebesar 20%, berlangsung selama 2 detik.

Build Item Lylia

Di early game, disarankan untuk build Demon Shoes (jika eliminasi musuh maka akan mendapatkan 10% mana, dan jika eliminasi minion maka akan mendapatkan mana sebesar 4%), Enchanted Talisman (untuk 20% skill cooldown reduction dan regenarasi 15% daro max mana setiap 10 detik.

Untuk item damage Ice Queen Wand (extra movement speed, magical life steal, dan bisa buat slow musuh), Genius Wand atau Holy Crystal untuk tambahan damage, jika musuh ada yang punya regen yang deras seperti Alucard, Alice, maka Necklace of Durance wajib dibuat. Agar bisa sustain lebih lama di lane maka Immortal juga bisa dijadikan item pilihan untuk dibuat.

Baca Juga: Ini Kata Nadiem Makarim Soal Perkembangan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Saat Pandemi

Untuk emblem disarankan mengambil Discount; Spell terbaik adalah Flicker.

Gameplay Lylia

Usahakan fokus leveling hingga mencapai Level 4 lebih cepat, setelah itu bisa bantu team untuk ganking. Early game Lylia bermain di mid untuk menemani hero carry

Ulasan Build dan gameplay tersebut hanya bersifat rekomendasi saja karena based on situasi ini game.***

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah