Snapdragon 8 Gen 3 Resmi Rilis, Berikut Daftar HP yang Akan Menggunakannya

27 Oktober 2023, 08:11 WIB
Daftar HP yang Akan Menggunakan Snapdragon 8 Gen 3./qualcomm.com/Snapdragon 8 Gen 3 /

JURNAL SOREANG – Baru-baru ini, Qualcomm memperkenalkan processor terbaru yang mereka sebut Snapdragon X Elite. Processor ini dirancang khusus untuk laptop, yang akan mengusik intel dan Apple. Tak berhenti disitu, Qualcomm juga memperkenalkan processor terbaru lainnya yang merupakan penerus dari Snapdragon 8 Gen 2, yaitu Snapdragon 8 Gen 3.

Snapdragon 8 Gen 3 menghadirkan berbagai peningkatan yang signifikan dibandingkan dengan chipset  sebelumnya. Terutama, kita dapat melihat pada perkembangan dalam pengolahan kecerdasan buatan generatif, yang ditingkatkan melalui kehadiran AI Engine yang dijalankan oleh neural processing unit (NPU) Hexagon yang terintegrasi dalam chip tersebut.

Kemampuan kecerdasan buatan (AI) yang terdapat pada Snapdragon 8 Generasi 3 juga dapat digunakan untuk berbagai tugas lain yang sangat berguna. Misalnya, Anda dapat menghilangkan objek yang tidak diinginkan dari foto atau video, menciptakan latar belakang buatan, meningkatkan kualitas musik, serta meningkatkan performa dalam bermain game.

Baca Juga: Cara Membuat Quiz dan Formulir Menggunakan Google Form, Lebih Praktis dan Mudah

Selain mengembangkan kemampuan kecerdasan buatan (AI), Qualcomm juga melakukan serangkaian perubahan untuk meningkatkan spesifikasi dari Snapdragon 8 Gen 3. Mereka telah mengubah arsitekturnya dengan tujuan menciptakan keseimbangan yang lebih baik antara performa yang tangguh dan efisiensi daya baterai yang lebih baik.

Tetap ada 8 core yang digunakan pada processor ini, namun sekarang konfigurasinya mengalami perubahan untuk memberikan kinerja yang lebih baik. Sekarang, inti CPU ini terbagi menjadi tiga kelompok, masing-masing berkonfigurasi 1+5+3.

Kelompok pertama berisi 1 prime core dengan kecepatan 3,3 GHz, pada kelompok kedua terdiri dari 5 performance core, yang masing-masing berjalan pada kecepatan 3,2 GHz. Sedangkan, kelompok ketiga terdiri dari 2 efficiency core dengan kecepatan 2,3 GHz. Dengan pengaturan inti CPU yang baru ini, Snapdragon 8 Gen 3 akan memberikan peningkatan kinerja yang signifikan dan daya yang lebih hemat pada perangkat tersebut.

Baca Juga: Pola Makan yang Membuat Berat Badan Naik, Makanan yang Harus Anda Hindari

Grafis dalam perangkat ini juga mengalami perbaikan yang signifikan berkat penggunaan GPU Adreno terbaru, yang menghadirkan peningkatan kinerja sebesar 25 persen dibandingkan dengan versi sebelumnya. Selain itu, GPU ini juga lebih efisien dalam penggunaan daya, menghasilkan dengan lebih hemat daya sebesar 25 persen.

Tidak hanya itu, kemampuan perangkat dalam melakukan ray tracing juga mengalami peningkatan yang mencapai 40 persen dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Dengan begitu, kamu akan merasakan perbedaan yang signifikan dalam pengalaman grafis pada perangkat ini.

Demi meningkatkan kemampuannya, Snapdragon 8 Generasi 3 saat ini telah ditingkatkan dengan dukungan RAM LPDDR5x berkecepatan 4.800 MHz yang dapat memiliki kapasitas hingga 24 gigabyte. Hal ini akan memberikan performa yang lebih baik pada perangkat tersebut.

Baca Juga: Waktu Minum Air Putih yang Baik untuk Menurunkan Berat Badan

Dilansir dari situs 360gadgets.com, ponsel pertama yang akan memanfaatkan chipset Snapdragon 8 Generasi 3 adalah Xiaomi 14, yang rencananya akan dirilis pada tanggal 26 Oktober. Kemudian disusul dengan iQoo 12 dan Realme GT5 Pro yang akan menggunakan chipset serupa.

Selain ketiga merek tersebut, tidak ketinggalan pula Asus dan Sony yang telah mengumumkan rencana mereka untuk menggunakan chipset Snapdragon 8 Generasi 3 dalam produk-produk terbaru mereka.***

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler