Meriahkan Hari Buku Nasional 2024, Kemendikbudristek Berbagi Buku Bermutu di Car Free Day

- 24 Mei 2024, 10:22 WIB
Ilustrasi. kegiatan berbagi buku yang dilakukan oleh Pusat Perbukuan bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemendikbudristek pada Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day.
Ilustrasi. kegiatan berbagi buku yang dilakukan oleh Pusat Perbukuan bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemendikbudristek pada Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day. /Kemendikbduristek /

Pusat Perbukuan mendampingi DWP Kemendikbudristek menyosialisasikan perjenjangan buku yang terdiri atas lima jenjang, yaitu Pembaca Dini (jenjang A), Pembaca Awal (jenjang B terdiri atas B1, B2, B3), Pembaca Semenjana (jenjang C), Pembaca Madya (jenjang D), dan Pembaca Mahir (jenjang E) melalui stan khusus.

Hal ini sejalan dengan kebijakan Merdeka Belajar episode ke-23 yang bertajuk Buku Bacaan Bermutu untuk Literasi Indonesia.

Oleh karena itu, sebagai dukungan Kemendikbudristek terhadap komunitas literasi yang selama ini telah menjadi bagian penggerak peningkatan literasi Indonesia, Kemendikbudristek melakukan penyerahan bantuan buku pendidikan secara simbolis kepada komunitas literasi.

 

“Sosialisasi tentang manfaat membaca buku sesuai jenjang kemampuan membaca anak adalah kunci untuk memotivasi orang untuk membaca lebih banyak. Hal ini didukung oleh buku-buku berjenjang Kemendikbudristek,” ujar Anindito.

Pelaksanaan kegiatan berbagi buku diadakan di halaman parkir Inspektorat Jenderal Kemendikbudristek dan Rumah Cegah, Senayan, Jakarta.

Selain berbagi buku berjenjang, acara hari ini juga diisi dengan Gerakan Sekolah Sehat (GSS), edukasi perjenjangan buku, face painting, dan kuis menarik terbuka untuk umum.

Ketua Panitia, Ade Komala mengatakan, tiga tujuan penting dari acara Berbagi Buku ini adalah mengenalkan buku-buku nonteks (dulu disebut buku-buku pengayaan) yang diterbitkan Pusat Perbukuan, baik yang berupa buku bergambar, novel anak, komik strip, buku nonfiksi, sampai buku audio yang bisa diunduh di laman SIBI.

Baca Juga: Kemendikbudristek Luncurkan Kembali Buku Bacaan Bermutu ke Satuan Pendididikan

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbud Ristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah