Uniknya Pengabdian Teknik Elektro UIN Bandung dan Universitas Garut dengan Pelatihan yang Jarang untuk MTs

- 20 Januari 2024, 13:12 WIB
Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung melakukan Pengabdian kepada Masyarakat Berbasis Program Studi dengan tajuk “Meningkatkan Kreativitas dan Inovasi Siswa Melalui Pembelajaran Robotik di MTs Darul Fitri” selama dua hari, Kamis-Jumat 18-19 Januari 2024.
Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung melakukan Pengabdian kepada Masyarakat Berbasis Program Studi dengan tajuk “Meningkatkan Kreativitas dan Inovasi Siswa Melalui Pembelajaran Robotik di MTs Darul Fitri” selama dua hari, Kamis-Jumat 18-19 Januari 2024. /Istimewa /

Dengan adanya kerjasama ini diharapkan akan membawa berbagai manfaat positif, tidak hanya untuk institusi kita masing-masing, tetapi juga untuk masyarakat yang menjadi fokus dari kegiatan pengabdian ini.

"Semoga kerjasama ini menjadi landasan untuk mengembangkan inovasi, riset, dan pendekatan-pendekatan baru dalam bidang Teknik Elektro. Tidak hanya itu ke depan kita berharap dalam kolaborasi ini dapat menciptakan kegiatan-kegiatan baru pada kedua lembaga dan memperkuat hubungan antara kedua belah pihak," tegasnya.

Kepala  MTs Darul Fitri Leles, Dra. Hj. Ani Farida menyampaikan ucapan yang sebesar-besarnya kepada UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Universitas Garut yang melaksanakan pengabdian di sekolah.

 

"Saya atas nama perwakilan dari sekolah merasa bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswa kami dalam mengembangkan inovasi robotika untuk siswa-siswa kami," tuturnya.

Antusias peserta yang mengikuti kegiatan pengabdian ini sangat luar biasa yang bisa dilihat dari rancangan robot yang dibuat berjalan dengan dilakukan pengujian, dan juga hasil kuisioner yang dibagikan kepada peserta pada saat sebelum dan setelah kegiatan.

Acara berjalan menghasilkan kesimpulan bahwa peserta, sangat senang mendapatkan pengetahuan baru, dengan metode pengajaran yang menyenangkan.

Baca Juga: Publikasi Artikel Ilmiah Jadi Jalan Hidup Fitriani, Mahasiswi Cantik UIN Bandung yang Produktif Menulis

Kegiatan ini ditutup oleh ketua Program Studi Teknik Elektro Universitas Garut, diwakili Akhmad Fauzi Ikhsan, MT, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang melibatkan kami dalam kegiatan PKM.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah