Kemendikbudristek Gelar Pertemuan Regional Kedua Transformasi Digital Sistem Pendidikan di ASEAN

- 6 Agustus 2023, 05:33 WIB
Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat, Anang Ristanto menekankan perlunya peningkatan akses terhadap peluang pembelajaran digital yang aman, peningkatan literasi digital, dan pengembangan keterampilan digital terutama di kawasan ASEAN.
Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat, Anang Ristanto menekankan perlunya peningkatan akses terhadap peluang pembelajaran digital yang aman, peningkatan literasi digital, dan pengembangan keterampilan digital terutama di kawasan ASEAN. /Kemendikbud ristek/

JURNAL SOREANG- Wacana mengenai pentingnya teknologi digital sebagai bagian dari transformasi sistem pendidikan muncul di berbagai forum multilateral dan regional.

Frekuensinya menguat secara siginifikan pascapandemi Covid-19. Saat ini banyak negara melakukan transformasi dalam sistem pendidikan mereka.

Transformasi yang umum terjadi secara global adalah percepatan penggunaan teknologi digital dalam proses belajar mengajar.

 

Teknologi digital dalam pendidikan pada awalnya dimulai sebagai respons negara-negara terhadap penutupan sebagian atau seluruh sekolah, namun kemudian menjadi sangat penting dan menjadi bagian integral dari upaya global untuk mengembalikan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) 4.

Pada tahun 2022, tidak kurang dari beberapa forum seperti G20, KTT Transformasi Pendidikan PBB, dan ASEAN menyoroti topik teknologi digital dalam beragam pembahasan.

Negara-negara anggota ASEAN memanfaatkan potensi transformatif teknologi digital dalam meningkatkan akses dan partisipasi dalam pendidikan terutama bagi populasi yang terpinggirkan dan meningkatkan praktik belajar-mengajar.

Baca Juga: Indonesia Pimpin ASEAN Keluarkan Kebijakan Transformasi PAUD, Begini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah