Unik dalam Implementasikan Merdeka Belajar, Ini yang Dilakukan Sejumlah Daerah

- 28 Oktober 2021, 05:06 WIB
Tiap daerah di indonesia yang memiliki potensi dan karakteristik yang beragam, membuat implementasi program Merdeka Belajar dapat bersifat unik pada masing-masing daerah.
Tiap daerah di indonesia yang memiliki potensi dan karakteristik yang beragam, membuat implementasi program Merdeka Belajar dapat bersifat unik pada masing-masing daerah. /Kemendikbud ristek/

 

 JURNAL SOREANG-  Tiap daerah di indonesia yang memiliki potensi dan karakteristik yang beragam, membuat implementasi program Merdeka Belajar dapat bersifat unik pada masing-masing daerah.

Sejumlah daerah mengimplementasikan Merdeka Belajar dengan mengoptimalkan potensi daerahnya untuk mengatasi kendala yang ada.

Di Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah, semangat gotong royong masyarakatnya dan kerja sama dengan sektor swasta dijadikan kekuatan untuk mengimplementasikan Merdeka Belajar dan meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah.

Baca Juga: ITS Bisa Jadi Contoh Merdeka Belajar Kampus Merdeka, Ini yang Dilakukannya

“Di Kabupaten Kapuas, kami mendorong kolaborasi dengan komunitas guru penggerak, gerakan kepramukaan, organisasi keagamaan, dan perusahaan-perusahaan pertambangan, kelapa sawit untuk turut berkontribusi terhadap dunia pendidikan,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kapuas, Suwarno Muriyat, dalam acara webinar Ngobrol Pintar (Ngopi), Senin 25 Oktober 2021.

Kondisi sarana dan prasarana sekolah di Kabupaten Kapuas sangat heterogen, membuat pemerintah daerah Kapuas sering kali membuat kebijakan khusus untuk daerah-daerah yang sulit infrastrukturnya.

“Faktor terberat mungkin faktor alam, karena ada beberapa daerah yang blank spot, tidak ada sinyal. Tetapi kami sudah berusaha misalnya untuk menggunakan handy talkie dalam pembelajarannya,” kata Suwarno Muriyat.

Baca Juga: Mendikbudristek Ajak Pimpinan Perguruan Tinggi Menjadi Duta Kampus Merdeka

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbud Ristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x