Ranking BWF Awal Tahun 2024 Ganda Putri: Satu Wakil Indonesia Masuk 10 Besar Dunia, Berikut Daftarnya

- 5 Januari 2024, 20:45 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, satu-satunya wakil Indonesia masuk 10 besar dunia pada peringkat dunia atau ranking BWF awal tahun 2024.*
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, satu-satunya wakil Indonesia masuk 10 besar dunia pada peringkat dunia atau ranking BWF awal tahun 2024.* /Intagram/@badmintonblahblah

JURNALSOREANG.COM - Indonesia menempatkan satu wakilnya pada 10 besar dunia ranking BWF di awal tahun 2024.

Wakil Indonesia tersebut, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

PriFad, julukan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, menempati nomor enam dunia dengan mengumpulkan 78.353 poin.

Baca Juga: Masihkah Kita Peduli? BAZNAS Kabupaten Bandung Serahkan Donasi Tahap Kedua Rp450 Juta kepada BAZNAS RI

Sedangkan, ganda putri Indonesia lainnya, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi menempati peringkat ke-17 dunia dengan mengumpulkan 52.420 poin.

Federasi Bulutangkis Dunia (Badminton World Federation/BWF) merilis peringkat dunia terbaru atau ranking BWF, Selasa, 19 Desember 2023.

Sementara itu, China dan Jepang mendominasi peringkat 10 besar dunia ganda putri pada awal tahun 2024.

Baca Juga: Kecelakaan KA Turangga-Lokal Bandung Raya di Cicalengka, Bupati Kabupaten Bandung Kang DS Beri Ucapan Duka

Kedua negara tersebut masing-masing menempatkan tiga wakilnya di posisi elit dunia tersebut.

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x