Internal Tim Manchester United Terbelah Menjadi Dua Kubu Soal Onana, Begini Kata Kiper Legendanya

- 12 Oktober 2023, 15:01 WIB
Internal Tim Manchester United Terbelah Menjadi Dua Kubu Soal Onana, Begini Kata Kiper Legendanya/twitter/idextratime
Internal Tim Manchester United Terbelah Menjadi Dua Kubu Soal Onana, Begini Kata Kiper Legendanya/twitter/idextratime /

"Saya pikir banyak dari itu adalah tekanan. Saya berbicara dengannya setelah laga melawan Bayern, saya juga berbicara dengannya setelah laga UEFA Champions League melawan Galatasaray, dia sangat kecewa dengan kesalahan yang dia buat," katanya.

Merujuk dengan perkataan Schmeichel, ada benarnya dengan apa yang disampaikannya. Yang tidak habis pikir adalah pelatih berkepala botak itu masih saja memasang Onana di setiap laganya. Padahal, ada Altay Bayindir yang belum dimainkan sama sekali. 

Dalam laporan dari Manchester Evening News, Altay Bayindir sudah bertemu langsung dengan pelatih asal Belanda itu. 

Alasannya karena kiper asal Turki itu kecewa dan tak kunjung diberikan menit bermain olehnya. Bagi kiprr yang merupakan kiper utama timnas Turki dan berpengalaman membela Fenerbache, ia layak diberikan menit bermain daripada terus menerus memainkan Onana yang ujung-ujungnya membuat blunder.

Jika melihat statistik Bayindir saat bermain bersama Fenerbache, ia melakukan 44 clean sheet dari 145 laga. 

Di sisi lain, mantan pelatih Ajax Amsterdam itu memberikan alasan tak kunjung memainkan kiper berusia 25 tahun itu. Baginya, akan ada waktu yang tepat bagi Altay Bayindir untuk bermain. 

Saat ini, Onana masih dipercaya sebagai kiper utama Setan Merah, meski dalam ajang Carabao Cup yang dimana sebagian tim menurunkan pemain cadangan atau pemain muda tim itu sendiri.

Baca Juga: Pertempuran Epik di Playoff MPL ID S12: Siapa yang Akan Memenangkan Gelar 'Raja Galaxy'?

Ada urgensi tersendiri menjadi alasan Onana dimainkan melawan Crystal Palace di ajang Carabao Cup yang berakhir dengan skor 3:0. Urgensi itu adalah meningkatkan kepercayaan diri dari Onana pasca membuat blunder pada gol pertama Bayern Munich saat laga UEFA Champions League. 

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: beragam sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah