Shin Tae Yong: Kemenangan Indonesia 0-9 Adalah Bukti Sepakbola Indonesia Maju Dan Berkembang

- 12 September 2023, 12:54 WIB
Shin Tae Yong: Kemenangan Indonesia 0-9 Adalah Bukti Sepak Indonesia Maju Dan Berkembang
Shin Tae Yong: Kemenangan Indonesia 0-9 Adalah Bukti Sepak Indonesia Maju Dan Berkembang /

JURNAL SOREANG - Delapan pemain dari Tim Nasional Indonesia (Timnas) U-23 Menciptakan Gol-gol cantik ke gawang lawan, dua gol diantaranya digarap oleh pemain Marcellino Ferdinand, pada pertandingan laga kualifikasi Piala Asia (AFC) U-23, 2024 melawan China Taipei di Stadion Manahan Solo Sabtu 9 September 2023.

Keberhasilan anak-anak Timnas Garuda Muda yang sangat fantastis di ajang bergengsi se Asia ini, menjadi sebuah bukti bahwa persepakbolaan Indonesia sudah mulai maju dan perkembang. 

Dan ini semua tidak lepas dari pada kegigihan dan kerja sama tim dan juga tangan dingin sang pelatih Shin Tae-Yong, yang didukung juga oleh kekompakan antara pemain yang disiplin mengikuti arahan dari sang Pelatih.

Baca Juga: Link Live Streaming Kualifikasi Piala Asia U23 2024 Turkmenistan vs Indonesia Hari Ini,Simpan Buat Nanti Malam

Dalam hal ini, Pelatih timnas U-23 Shin Tae-Yong memberikan statement positif bahwa perkembangan persepakbolaan Indonesia semakin membaik. 

"Saya ingin memberikan tepuk tangan kepada para pemain atas kerja kerasnya. Dengan skor yang ini menunjukkan bahwa sepak bola sudah berkembang, lebih baik dari sebelumnya," kata Shin Tae-Yong usai pertandingan pada Sabtu 9 September 2023 di Solo.

Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 selalu mengalami kegagalan keputaran final Piala Asia. Dan selama Shin Tae-Yong menjadi Pelatih Timnas Januari 2020, pernah gagal dalam mengantarkan Timnas Garuda Muda lolos ke putaran final Piala Asia -23 pada tahun 2022, ketika melawan Australia dengan skor 4-2. 

Baca Juga: Viral! Lagu Halo Halo Bandung Diduga Dijiplak Jadi Lagu Anak di Malaysia, Cek Kedua Liriknya di Sini

Kemenangan besar Indonesia melawan China Taipei ini mengantarkan Timnas ke puncak Klasemen sementara di Grup K dengan raihan 3 poin menggeser sedikit posisi Turkmenistan ke posisi kedua dari selisih kalah gol.

Dengan poin yang didapatkan dari permainan ini Indonesia hanya memerlukan hasil yang imbang untuk menjuarai Grup K yang dihuni tiga negara ini.

"Saya memberikan motivasi terus-terusan kepada seluruh pemain bahwa kita pasti bisa dan pertandingan ini berjalan kreatif sebelumnya dan kita bisa menang," ujar terkait kunci kemenangan telak tim asuhannya mengalahkan China Taipei.

"Selalu saya tegaskan saat latihan, meeting, bahwa kita fokus. Dan para pemain bisa menjalankan instruksi dengan baik," kata Shin.

Baca Juga: Jadwal Tukar Tiket Indonesia vs Turkmenistan Kualifikasi Piala Asia U23, Catat Dulu Jam dan Lokasi Penukaran

Di Kesempatan yang sama, Pria berkebangsaan Korea berharap dengan penuh optimis pada laga terakhir Grup K melawan Turkmenistan nanti Timnya dapat memenangkan pertandingan, yang akan berlangsung pada 12 September 2023 nanti di Stadion yang sama.

Ia juga memberikan apresiasi atas kepedulian Ketua PSSI Erick Thohir, di tengah-tengah kesibukannya masih menyempatkan diri hadir di arena pertandingan untuk menyaksikan langsung pertandingan, yang menurutnya adalah sebagai bentuk dukungan semangat bagi anak-anak Timnas Garuda Muda.

Tim Turkmenistan asuhan Pelatih Agamyradow ahmet itu bukanlah lawan yang mudah untuk dihadapi, mengingat performa mereka sangat baik saat mengalahkan China Taipei 4-0 di laga penyisihan yang berlangsung sebelumnya pada 6 September 2023 yang lalu.

Timnas Turkmenistan juga diuntungkan dari memiliki banyak waktu jeda yang panjang, sehingga mereka lebih banyak kesempatan untuk mempersiapkan segalanya dalam menghadapi pertandingan melawan Timnas Indonesia nanti.

Baca Juga: Sanksi Tilang Bagi Kendaraan yang Gagal Uji Emisi Ditiadakan, Begini Alasannya

"Mereka cukup banyak Istirahat, kami pasti akan bisa adaptasi. Memang tidak mudah, tapi kita pasti bisa meraih kemenangan. Kita akan berusaha semaksimal mungkin," Demikian kata Shin Optimis.  

Pertandingan untuk memperbutkan juara diklasemen puncak Grup K ini akan digelar kembali di Stadion Manahan Kota Solo, Jawa Tengah, antara Timnas Indonesia melawan Turkmenistan pada Selasa 12 September 2023. Dan akan disiarkan langsung melalui Channel RCTI pada pukul 19.00 WIB.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah