Tottenham Menolak Mahar yang Ditawarkan oleh Bayern Munchen untuk Harry Kane, Apa Alasannya?

- 8 Agustus 2023, 10:48 WIB
Tottenham telah menolak tawaran 100 juta dollar atau sekitar Rp1,5 triliun dari Bayern Munchen untuk Harry kane.
Tottenham telah menolak tawaran 100 juta dollar atau sekitar Rp1,5 triliun dari Bayern Munchen untuk Harry kane. /Twitter @HKane

Harry Kane memiliki satu tahun tersisa di kontraknya dengan Tottenham dan tidak ada indikasi Harry Kane untuk memperpanjang Kontraknya.

Kane saat ini memang ingin hijrah ke klub yang menginginkan dirinya, tetapi bila Tottenham telah mencapai kesepakatan dengan klub peminatnya.

Diketahui bahwa Daniel Levy selaku ketua spurs memilih untuk mempertahankan Harry Kane dan menolak proposal yang diberikan Bayern Munchen karena penyerang inggris tersebut adalah jimat bagi klub yang bermarkas di London tersebut.

Baca Juga: Laga Persahabatan : Tottenham Hotspur Diramal Menang 3-2 atas West Ham United, Kane Cetak Gol di Perth ?

Tottenham masih berharap Kane bertahan di Tottenham untuk waktu yang cukup lama,tetapi bila performa klub di musim yang datang makin buruk bisa saja Kane akan segera keluar dari klub yang membesarkan namanya tersebut.

Kapten timnas Inggris tersebut bisa dibilang sebagai striker ganas dan haus gol,musim sebelumnya Kane mencatatkan 38 gol dalam 30 pertandingan.

Pantas bagi Bayern Munchen ingin merekrutnya karena saat ini Bayern Munchen membutuhkan striker haus gol seperti dirinya setelah kehilangan Lewandowski yang memilih hijrah ke Barcelona dan Sadio Mane yang Performanya menurun lalu dijual ke Al-Nassr.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah