Perbandingan Arda Guler vs Vitor Roque, Talenta Muda yang Menjadi Masa Depan Tim Real Madrid vs FC Barcelona

- 12 Juli 2023, 14:04 WIB
Perbandingan Arda Guler vs Vitor Roque.
Perbandingan Arda Guler vs Vitor Roque. /Spotify/Footure Podcasts

 

JURNAL SOREANG - Rivalitas dua tim besar asal Spanyol yaitu Real Madrid dan FC Barcelona tidak hanya terjadi di lapangan hijau, rivalitas juga terjadi dalam perekrutan pemain muda asal Turki, Arda Guler yang dimenangkan oleh Real Madrid. Tidak mau kalah, FC Barcelona juga sudah mengamankan talenta muda Brazil yang bernama Vitor Roque. Walau audah diamankan FC Barcelona, ia baru bisa bergabung pada Januari 2024. Lantas, seberapa hebat kedua pemain yang menjadi masa depan timnya masing-masing?

Dikutip Jurnal Soreang dari channel YouTube CERITA BOLA dari video yang diposting pada 11 Juli 2023, Arda Guler lebih tua lima hari dari Vitor Roque. Arda Guler lahir pada 23 Februari 2005 dan Vitor Roque lahir pada 28 Februari 2005.

Karier sepak bola Arda Guler dimulai dari akademi Fenerbache pada 2019. Karena perkembangan yang pesat, gelandang serang asal Turki ini naik level ke skuad U-16 dan U-19 pada 2021. Selang enam bulan, gelandang dengan tinggi 175 cm ini dinaikkan ke tim utama Fenerbache di tahun 2021. Guler memulai karier profesionalnya saat Fenerbache bersua dengan HJK Helsinki. Saat melakukan debutnya menggantikan Filip Novak pada menit ke-66 karena cedera, ia berusia 16 tahun 5 bulan 25 hari.

Baca Juga: Tes IQ : Carilah Bola Biliar yang Tepat untuk Melengkapi Persamaan yang Belum Lengkap pada Gambar

Dua tahun bermain di tim utama Fenerbache, pemain yang bisa dimainkan di penyerang sayap kanan ini mebukukan 51 pertandingan dengan 9 gol dan 12 assist. Pencapaian itu membuatnya dipanggil membela timnas Turki di November 2022. Ia baru mencetak gol perdana untuk timnas Turki pada 19 Juni 2023 saat berjumpa timnas Wales dalam Grup D kualifikasi Euro 2024. Ia mencetak gol pada menit ke-80 yang membuatnya masuk sebagai pencetak gol termuda dibtimnas Turki dengan usia 18 tahun 114 hari. Gol itu menggandakan keunggulan Turki atas Wales yang berakhir dengan skor 2-0.

Sementara Vitor Roque merupakan pemain Brazil yang dibesarkan dari keluarga sepak bola karena ayahnya, Juvenal Fereira merupakan mantan pemain sepak bola. Memiliki bakat sejak masih muda, Vitor Roque mengawali karier sepak bola di akademi Cruzerio. Lalu ia pindah ke akademi America Futebol Clube pada usia 10 tahun. Awalnya, ia diposisikan sebagai gelandang bertahan seperti ayahnya saat berkarier sepak bola. Setelah dipindahkan ke posisi striker, ia berkembang pesat dan banyak mencetak gol.

Di usia 14 tahun, ia kembali ke Cruzerio untuk mengembangkan bakatnya dan mendapatkan kontrak profesionalnya pada Mei 2021. Penyerang yang memiliki tinggi 172 cm ini mencetak gol pertama kali di karier profesionalnya pada usia 16 tahun. Selama membela Cruzerio dalam 16 pertandingan, ia mencetak 6 gol dan 1 assist. Berkat pencapaian itu, Atletico Paranaense merekrutnya empat bulan kemudian dengan mahar €4,7 juta.

Baca Juga: Persatuan Islam (Persis) Tolak Agenda Kumpul Bareng Komunitas LGBT, Berikut Penegasan Ustaz Jeje Zaenudin

Disana, ia mampu beradaptasi dengan cepat. Selama bermain dalam 29 pertandingan, ia mencetak 5 gol dan 2 assist di Serie-A Brazil musim 2022/23. Di musim ini, ia diprediksi semakin tajam. Vitor Roque sudah melakukan debut bersama timnas Brazil pada 25 Maret 2023 lalu saat melawan Maroko.

Di musim 2022/23,Arda Guler membuat 6gol dan 7 assist bersama Fenerbache. Berkat aksinya, ia mendapatkan julukan "Messi dari Turki". Sementara itu, Vitor Roque yang berposisi sebagai penyerang tengah itu mencatatkan statistik yang lebih baik. Ia mencetak 7 gol dan 2 assist untuk Atletico Paranaense dalam 13 pertandingan Serie-A Brazil musim ini. Untuk sementara, ia berada di runner up top skor Serie-A Brazil musim 2023 dibawah Fransesco Soares yang mencetak 10 gol. Dalam skema formasi 3-4-2-1, penyerang yang memiliki satu caps bersama timnas Brazil ini sering ditempatkan di penyerang tengah. Ia pernah ditempatkan di sektor sayap kanan penyerangan satu pertandingan.

Arda Guler bisa ditempatkan sebagai gelandang tengah, gelandang serang, penyerang sayap, hingga penyerang tengah jika dibutuhkan. Dimanapun ia diposisikan, gelandang yang punya 4 caps dan 1 gol di timnas Turki ini cenderung beroperasi dari kanan untuk memaksimalkan kaki kirinya untuk menyerang atau mengkreasikan peluang. Guler punya kelebihan di kreativitas dan visi bermain. Dari segi pengalaman bermain, Arda Guler pernah tampil di kompetisi Eropa.

Baca Juga: 7 Manfaat Kesehatan Buah Tomat, Mengapa Jangan Dimakan Mentah-Mentah

Sementara Vitor Roque baru bisa merasakan kompetisi Eropa musim depan. Secara perolehan trofi, gelandang kelahiran Ankara ini tercatat peenah mengangkat trofi bersama Fenerbache saat memenangkan Turkish Cup musim 2022/23. Untik Vitor Roque, ia belum pernah mendapatkan trofi apapun bersama Atletico Paranaense. Tapi ia menjadi bagian dari timnas Brazil U-20 yang menjuarai Copa America U-20 2023. Dari segi penghargaan individu, Vitor Roque mempunyai banyak penghargaan top skor. Salah satunya di pergelaran Copa America U-20 2023. Sementara Arda Guler belum mendapatkan satu pun penghargaan individu.

Dengan skuad El Real saat ini, cukup wajar kalau Arda Guler ditempatkan sebagai pemain rotasi. Jangan diartikan sebagai pemain yang tidak ada peran. Jika Carlo Ancelotti merotasi pemain saat pertandingan berlangsung, Arda Guler bisa menggantikan peran dari Toni Kroos yang berdampingan dengan Luka Modric dan Federico Valverde.

Untuk Vitor Roque, kedatangannya membuat lini depan Los Cules, julukan FC Barcelona makin kuat yang saat ini masih bertumpu pada Robert Lewandowski. Vitor Roque yang datang pada transfer musim dingin 2024, elpertarungan antar kedua pemain yang memiliki visi yang bagus akan terjadi pertengahan paruh kedua musim 2023/24.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

 

Editor: Josa Tambunan

Sumber: YouTube CERITA BOLA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah