9 Fakta Menarik Hasil Laga PERSIB Bandung vs PSS Sleman, Gol David da Silva Disamakan Wahyudi Hamisi Skor 1-1

- 26 Juni 2023, 08:23 WIB
Gelandang Persib Bandung Marc Klok (kanan) saat pertandingan uji coba melawan tuan rumah PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu 25 Juni 2023 sore.*/Persib.co.id
Gelandang Persib Bandung Marc Klok (kanan) saat pertandingan uji coba melawan tuan rumah PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu 25 Juni 2023 sore.*/Persib.co.id /

Menit ke-44, Persib mendapat peluang melalui sepak pojok. Rezaldi Hehanusa yang mengambil peluang tersebut, langsung mengirimkan umpan ke area kotak pinalti PSS. Namun, peluang tersebut, masih mampu dihalau dari kotak pinalti PSS.

Namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya satu menit tambahan di babak pertama, skor 0-0 menjadi hasil akhir sementara bagi kedua kesebelasan yang bertanding.

 

5. Bermain imbang dengan skor 0-0 di babak pertama, membuat pelatih dari kedua tim melakukan rotasi bagi para pemainnya di awal babak kedua.

Persib Bandung langsung mengganti empat pemainnya sekaligus, yaitu Beckham Putra Nugraha, Ciro Alves, Edo Febriansah, dan Tyronne Del Pino untuk menggantikan, Robi Darwis, Ezra Walian, Rezaldi Hehanusa, dan Febri Hariyadi.

Sedangkan, PSS Sleman melakukan rotasi dengan memasukan Riki Dwi Saputro untuk menggantikan Todd Rivaldo Ferre.

Baca Juga: JADWAL 5 Pertandingan Persib Bandung di bulan Juli 2023, Lawan Tim Papan Atas

6. Menit ke-47, Persib Bandung berhasil membuka keunggulannya, melalui gol yang dicetak David da Silva. Berawal dari umpan panjang yang dikirimkan Beckham Putra dari tengah lapangan menuju Edo Febriansah yang ada di sisi kiri.

Bola yang mampu dikontrol dengan baik oleh Edo Febriansah, dilanjutkan dengan langsung mengirimkan umpan silang ke area kotak pinalti PSS, yang langsung dimaksimalkan David da Silva melalui sepakan voli yang tidak mampu diantisipasi oleh Anthony Pinthus. Skor pun berubah menjadi 1-0 bagi keunggulan Persib.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah