Jamu Borussia Dortmund, Chelsea Difavoritkan Lolos ke Perempat Final Liga Champions 2022-2023, Ini Alasannya

- 6 Maret 2023, 22:18 WIB
Chelsea menjamu Borussia Dortmund pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu, 8 Maret 2023 pukul 03.00 WIB.*
Chelsea menjamu Borussia Dortmund pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu, 8 Maret 2023 pukul 03.00 WIB.* /Twitter @Chelsea @BlackYellow

JURNAL SOREANG - Chelsea menjamu Borussia Dortmund pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu, 8 Maret 2023 pukul 03.00 WIB.

Kendati kalah 0-1 pada leg pertama di kandang Borussia Dortmund, Chelsea difavoritkan lolos ke perempat final kompetisi antarklub paling prestisius di Benua Eropa tersebut.

Alasannya, seperti dikutip dari laman theanalyst.com, karena Borussia Dortmund sering kali tampil buruk saat tandang ke Inggris di Liga Champions.

 

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bagaimana Cara Anda Memegang Kepalan Tangan? Itu akan Mengungkapkan Kepribadianmu

Bahkan, dalam lima laga tandang terakhir di tanah Inggris, Borussia Dortmund selalu menelan kekalahan. Terakhir kali, Borussia Dortmund meraih kemenangan di tanah Inggris, yakni saat mengalahkan Arsenal 2-1 pada Oktober 2013 atau hampir sepuluh tahun lalu.

Akan tetapi, untuk bisa lolos ke perempat final Liga Champions 2022-2023, Chelsea harus mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor 2-0.

Jika The Blues, julukan Chelsea, hanya menang dengan skor 1-0, maka pertandingan dilanjutkan dengan extra time (perpanjangan waktu).

 

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: theanalyst


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x