Bukan Lagi Iran! Nomor Satu Asia Kini Milik Jepang, Berikut 10 Besar Ranking FIFA Asia Terbaru, Desember 2022

- 23 Desember 2022, 17:20 WIB
Jepang kini jadi Nomor Satu Asia, menggeser Iran. Hal itu setelah Jepang berhasil tampil sebagai juara grup dan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.
Jepang kini jadi Nomor Satu Asia, menggeser Iran. Hal itu setelah Jepang berhasil tampil sebagai juara grup dan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. /REUTERS/Peter Cziborra/

JURNAL SOREANG - Nomor satu Asia kini bukan lagi milik Iran melainkan Jepang. Hal itu setelah Jepang berhasil tampil sebagai juara grup dan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Sebaliknya, Iran langsung tersingkir pada babak penyisihan grup. Iran gagal lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Atas prestasi tersebut Jepang berhasil menambah 33,54 poin. Sedangkan, Iran harus kehilangan 12,88 poin.

 

Baca Juga: Jangan Disepelekan! 4 Kebiasaan Ini Akan Menghambat Rezeki Datang, Salah Satunya Riya Atau Suka Pamer

Dengan tambahan 33,54 poin, Jepang kini mengumpulkan 1.593,08 poin. Sedangkan, Iran mengumpulkan 1.551,73 poin atau terpaut 41,35 poin dari Jepang.

Selain Jepang, ada tiga negara Asia lainnya yang mengalami kenaikan Peringkat Dunia FIFA atau ranking FIFA. Ketiga negara tersebut, yakni Korea Selatan (Korsel), Australia, dan Arab Saudi.

Korsel berhasil jadi juara grup dan berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. Korsel berhasi mendapat tambahan 9,19 poin dan menempati peringkat ketiga Asia.

 

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: FIFA.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x