Tak Ada David De Gea, tapi Ada Sergio Ramos, Inilah Skuad Sementara Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022

- 30 Oktober 2022, 21:56 WIB
David De Gea telah kehilangan tempatnya di Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022 Qatar
David De Gea telah kehilangan tempatnya di Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022 Qatar /AP

JURNAL SOREANG - Luis Enrique pelatih Timnas Spanyol sudah mengumumkan skuad sementara berisi 45 pemain untuk dibawa ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Setiap kontestan Piala Dunia 2022 diharuskan terlebih dulu merilis daftar skuad sementara berisi 35-55 pemain sebelum diwajibkan mendaftarkan skuad final pada 14 November.

Nantinya, Enrique harus memutuskan maksimal 26 pemain di skuad Timans Spanyol yang akan dibawa ke Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Meski Jahat, 5 Anggota Akatsuki Ini Punya Banyak Penggemar Lho, Siapa Saja? Fans Naruto Harus tahu!

Ada beberapa kejutan yang tertera dalam 45 nama pemain di skuad sementara Timnas Spanyol yang diumumkan beberapa hari yang lalu itu.

Kiper senior yaitu David De Gea, tidak terdaftar yang berarti penjaga gawang Manchester United tersebut resmi akan absen di Piala Dunia 2022 Qatar.

Selain itu, adanya nama Sergio Ramos juga cukup mengejutkan karena selama ini mantan kapten tersebut sudah lama absen dari timnas.

Baca Juga: Jelang Piala Dunia 2022, Timnas Spanyol Dipusingkan Dengan Juru Gedor yang Cedera

Siapa saja 45 pemain yang ada di skuad sementara Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022?

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x