Mayoritas Saham Dimiliki 2 Pengusaha Indonesia, Oxford United Siap Rekrut Pemain Tanah Air untuk Main di Eropa

- 30 September 2022, 13:21 WIB
Potret salah satu pengusaha Indonesia Anindya Bakrie yang kini resmi menjadi bagian dari Oxford United dan menjadi pemilik saham mayoritas klub
Potret salah satu pengusaha Indonesia Anindya Bakrie yang kini resmi menjadi bagian dari Oxford United dan menjadi pemilik saham mayoritas klub /Instagram

JURNAL SOREANG - Dua pengusaha Indonesia yaitu Anindya Bakrie dan Erick Thohir resmi memiliki saham mayoritas tim Liga 1 Liga Inggris Oxford United.

Secara total mereka memiliki saham klub sebesar 51 persen, kabar ini diumumkan dalam rapat umum pemegang saham RUPS Oxford United pada Selasa, 27 September 2022.

Selain dimiliki dua pengusaha Indonesia saham klub berjuluk The Us itu juga dimiliki oleh pengusaha asal Thailand Sumrit Thanakarnjanasuth dan Horst Geicke dari Vietnam.

Baca Juga: Jadi Akar Masalah Keretakan Rumah Tangga Lesti Kejora, Terungkap Inilah Sosok Wanita Selingkuhan Rizky Billar!

Grand Ferguson yang ditunjuk sebagai Direktur klub awal tahun ini akan berperan sebagai ketua dewan direksi.

Anindya mengutarakan keputusan mengambil mayoritas saham merupakan target yang sudah lama direncanakan sejak ia dan Erick Thohir masuk ke Oxford United pada 2018.

Klub yang sedang bermain di kompetisi sepak bola liga 1 Inggris itu ternyata juga pernah mengalami masa-masa sulit.

Baca Juga: Hati-hati! Bayi Jika Diminumkan Air Putih Bisa Meninggal? Begini Kata Dokter

Dalam sejarahnya Oxford United yang telah berdiri sejak tahun 1893 dengan nama Headington United tercatat mencapai divisi 2 pada tahun 1968.

Namun setelah itu mereka harus rela menelan degradasi tahun 1976 dan baru kembali ke jalurnya dengan mendapatkan promosi beruntun di tahun 1984 hingga 1986.

Mereka juga tercatat menjuarai ajang Piala Liga pada musim 1985-1986, klub berjuluk The Boys from Up The Hill itu juga sempat menjadi runner up football league pada musim 2015-2016 dan 2016-2017.

Baca Juga: Lesti Kejora Ngamuk Usai Rizky Billar Diduga Ketahuan Selingkuh, Kenali Tanda Suami Selingkuh Tapi Main Cantik

Tak hanya itu mereka juga menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di partai tandang pada musim 2006-2007.

Dipegangnya Oxford United membuat kiprah Bakrie group semakin panjang di dunia olahraga khususnya sepak bola.

Tercatat ada dua tim Liga 1 yaitu Persija Jakarta dan Arema FC yang dimiliki oleh bakteri group.

Baca Juga: Ternyata Perut Buncit Punya Banyak Jenisnya, Apa Saja dan Bagaimana Cara Menghilangkannya?

Selain itu ada juga klub sepak bola luar negeri lainnya seperti Brisbane Roar dari Australia, Sadd Sportivo di Liga Uruguay dan CS Vise di Liga Belgia.

"Ini justru menunjukkan komitmen kami dalam peningkatan hubungan negara antara Indonesia dan Inggris, kami merasa terhormat mendapatkan kesempatan menjadi bagian dari Oxford United," ungkapnya.

"Sebuah klub sepak bola Inggris yang memiliki tradisi dan sejarah panjang serta reputasi yang membanggakan khususnya bagi masyarakatnya," tambahnya.

Baca Juga: Seolah Tau Sifat Asli Rizky Billar, Video Lama Inul Daratista Viral Kembali, Netizen: Mba Inul Kuat Instingnya

Anindya menambahkan setelah memiliki saham mayoritas manajemen baru, selanjutnya akan menentukan target-target penting kedepannya seperti kapan klub ini akan naik ke divisi Championship.

Hingga pembangunan stadion baru ini untuk kedepannya fokus pembinaan pemain Oxford.

Tidak hanya di tim senior tapi juga membangun Akademi untuk membina pemain muda.

Baca Juga: Dulu Beri Mahar Miliarian Rupiah, Kini Rizky Billar Dilaporkan Lesti Kejora Atas Dugaan Tindak KDRT

Tak menutup kemungkinan fasilitas di Oxford dapat digunakan Timnas Indonesia, Anindya juga menawarkan fasilitas klub agar bisa digunakan oleh Timnas Indonesia.

Seperti diketahui skuad Garuda beberapa kali melakukan pemusatan latihan di luar negeri.

Langkah ini tentu bisa membuat pelatih Shin Tae-tong yang bisa leluasa membangun kekuatan tim.

Baca Juga: Alih-alih Bisa Turunkan Berat Badan, 5 Kesalahan Makan Oatmeal Ini Malah Bikin Tambah Gemuk, Kenapa?

Karena memiliki fasilitas yang mumpuni, semoga nantinya fasilitas di Oxford United ini bisa juga dimanfaatkan paling tidak sebagai training ground bagi pemain nasional kita.

"Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia saat ini Oxford berada di peringkat ke-19 klasemen dari 9 pertandingan mereka mengumpulkan 10 poin dari 3 kemenangan dan 1 hasil imbang," ungkapnya.

Selain itu mereka memiliki misi untuk membangun stadion baru.

Baca Juga: 5 Pemain Penting Bagi Negaranya Jelang Piala Dunia 2022 Qatar tapi Tidak untuk Klubnya, No 3 Andalan Portugal

Hal lain yang menjadi fokus adalah pembinaan pemain Oxford United dan mungkin saja bisa menyelipkan pemain Indonesia untuk bisa bermain disana.***

Editor: Agung Prasetya

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah