Timnas Argentina Rilis Jersey Away Piala Dunia 2022 Qatar, Sudah Cocok Dibawa Lionel Messi Naik Podium Juara?

- 30 Agustus 2022, 01:24 WIB
Lionel Messi dan Jersey baru Timnas Argentina untuk Piala Dunia 2022 Qatar
Lionel Messi dan Jersey baru Timnas Argentina untuk Piala Dunia 2022 Qatar /twitter/@AlbicelesteTalk/

JURNAL SOREANG - Timnas Argentina tampaknya telah melakukan persiapan matang dari segala aspek jelang Piala Dunia 2022 Qatar.

Selain performa ciamik Lionel Messi dan kawan-kawan dalam beberapa bulan terakhir, Timnas Argentina baru saja meluncurkan jersey away untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Jersey away Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar masih diproduksi apparel Adidas yang juga telah lebih dulu merilis jersey home Albiceleste beberapa bulan lalu.

Baca Juga: Presiden FIFA Menjanjikan Pengalaman yang Berbeda dan Unik di Piala Dunia 2022 Qatar, Apa Itu?

Berbeda dengan jersey home yang masih tak banyak berubah, jersey kedua Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar nanti tampak lebih revolusioner.

Menampilkan dominan warna ungu, motif yang tercorak di kostum tersebut tampak lebih spesial dengan ornamen-ornamen menyerupai bara api di bagian bawahnya.

Sejak fotonya beredar di media sosial, jersey kedua Timnas Argentina untuk dipakai di Piala Dunia 2022 Qatar itu mendapat rating tinggi.

Baca Juga: Liga Inggris : Sports Mole Prediksi Leeds United Kalahkan Everton 2-0

Bahkan, jersey yang berpenampakan elegan tersebut banyak dikaitkan dengan kecocokan untuk dibawa naika ke podium juara.

Ya, seperti diperbincangkan banyak penggemar sepakbola, Piala Dunia 2022 Qatar seharusnya jadi momen ideal bagi Timnas Argentina.

Selain didukung performa tim yang sangat meyakinkan belakangan ini, Piala Dunia 2022 Qatar juga jadi kesempatan terakhir bagi sang kapten Lionel Messi.

Baca Juga: 7 Kiper Termahal di Piala Dunia 2022 Qatar, Timnas Brasil Mendominasi

Messi yang kini sudah menginjak usia 35 tahun, tentu kemungkinan hanya akan memiliki satu kali lagi kesempatan edisi Piala Dunia bersama Timnas Argentina.

Dalam 4 kesempatan Messi bermain di turnamen Piala Dunia, La Pulga baru berhasil mengantar Tim Tango jadi runner-up pada 2014.

Maka wajar jika di edisi kelima pada Piala Dunia 2022 Qatar nanti, ambisi Messi untuk mempersembahkan gelar ini bagi negaranya sangatlah besar.

Baca Juga: Rekonstruksi Kematian Brigadir J, Kejagung Akan Turunkan 10 Jaksa Penuntut Umum, Untuk 5 Berkas Perkara

Timnas Argentina sendiri di Piala Dunia 2022 Qatar nanti tergabung di Grup C bersama Polandia, Arab Saudi, dan Meksiko.

Timnas Argentina akan memulai pertarungan melawan Arab Saudi pada matchday pertama (22 November 2022).

Dilanjutkan dengan laga melawan Meksiko (26 November 2022), sebelum menentukan peringkat fase grup pada 30 November 2022 menghadapi Polandia.

Baca Juga: Jangan Ditiru! Berikut 5 Idola Kpop yang Menjalani Diet Tidak Sehat dan Ekstrem, Nomor 4 Paling Parah

Apakah jersey away Timnas Argentina kali ini akan membawa keberuntungan di Qatar nanti? Pasalnya saat Tim Tango kalah di final Piala Dunia 2014, Lionel Messi cs juga mengenakan jersey tandang yang gagal memberi keajaiban.
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah