Ditahan Imbang Bhayangkara FC, Gelandang Persib Bandung Marc Klok Ungkap Perasaannya: Tidak Enak

- 25 Juli 2022, 09:09 WIB
Marc Klok kecewa Persib ditahan imbang Bhayangkara FC
Marc Klok kecewa Persib ditahan imbang Bhayangkara FC /Amandeep Rohimah/Persib

Dilansir Jurnal Soreang dari laman website persib.co.id, gelandang Maung Bandung Marc Klok merasa kecewa atas hasil tersebut.

Dia menyebutkan bahwa timnya tidak fokus dan memberikan ruang kepada lawan untuk membobol gawang.

Baca Juga: Persib Bandung Ditahan Imbang Bhayangkara FC di Laga Perdana Liga 1 2022-2023, Begini Respon Robert Alberts

“Di akhir pertandingan, kami tidak fokus dan kasih ruang kepada lawan. Saya tidak senang dengan hal itu sehingga kami kasih poin ke mereka. Perasaan saya sekarang ini sungguh tidak enak,” tuturnya.

Meskipun begitu, Klok tetap berusaha untuk memetik pelajaran positif dari pertandingan melawan Bhayangkara tersebut.

Menurutnya, semangat seluruh pemain Maung Bandung di saat situasi tertinggal adalah hal yang positif.

Baca Juga: Tidak Boleh Pakai Sabun dan Sampo? Ini Tatacara Mandi Wajib Setelah Hubungan Intim Menurut Gus Baha

“Ini pertandingan yang berat. Bhayangkara FC adalah tim yang kompak dengan diperkuat pemain-pemain berkualitas. Tapi, kami pun punya mental yang baik. Dari tertinggal 1-0, kami bisa berbalik unggul 2-1,” kata Klok.

Kekecewaan yang sama juga disampaikan oleh juru taktik Persib, Robert Alberts atas hasil pertandingan tersebut.

“Untuk laga pertama ini, kami melihat begitu banyak potensi dalam tim. Tapi kami kecewa karena tidak bisa meraih tiga poin,” katanya.

Halaman:

Editor: Ilham Maulana

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah