Kabar Baik! Sejumlah Punggawa Persib Bandung Banyak yang Sudah Pulih dari Cedera, Siapa Saja?

- 21 Juli 2022, 12:53 WIB
Penyerang Persib Bandung David da Silva
Penyerang Persib Bandung David da Silva /Persib

JURNAL SOREANG – Persib Bandung sudah memperkenalkan jersey mereka untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2022/2023.

Tak hanya itu, segala persiapan juga telah dimatangkan oleh Persib untuk bersaing di Liga 1 musim ini.

Kabar baik juga datang dari sejumlah pemain yang sudah kembali berlatih setelah sempat mengalami cedera.

Baca Juga: Waduh! Idol Kpop Jay ENHYPEN Positif Covid-19, Hentikan Aktifitas Sementara Bersama Grup

Dilansir Jurnal Soreang dari laman website persib.co.id, tentunya hal tersebut sangat berdampak positif untuk Maung Bandung.

Pasalnya, Maung Bandung dijadwalkan akan melakoni pertandingan perdana di Liga 1 pada Minggu, 24 Juli mendatang.

Bhayangkara FC akan menjadi lawan Persib di Minggu nanti di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Bekasi.

Baca Juga: Terbaru! Berikut Daftar Harga HP Samsung Galaxy M Series Bulan Juli 2022, Simak Ini Rinciannya

Di samping itu, terkait pemain yang sudah kembali dari cederanya itu disampaikan langsung oleh Robert Alberts.

Robert menyampaikan bahwa dua pemainnya yaitu Nick Kuipers dan David da Silva sudah pulih.

Keduanya menjalani serangkaian tes untuk memastikan tidak ada lagi nyeri yang dirasakan dari cederanya.

Baca Juga: Mental Pemain Timnas Indonesia U-19 Dinilai Loyo, Shin Tae-yong Minta Ketum PSSI dan Manajer Jadi Motivator

“Ya mereka sudah melewati tes kemarin. Kami melakukan tes khusus dan mereka sudah bisa mengikuti latihan. Mereka sudah dinyatakan sembuh (dari cedera),” ujarnya.

Selain Nick dan David, Ciro Alves juga dikabarkan telah menunjukan kemajuan yang baik untuk cederanya.

Pelatih asal Belanda ini pun mengatakan jika pemulihan cedera bahu yang dialaminya berjalan sesuai rencana.

Baca Juga: Tes IQ: si Paling Jenius Pasti Mudah, Buatlah Nilai Tertinggi Cukup dengan Pindahkan 2 Batang Korek Api

Ciro pun diharapkan bisa segera menyusul dua pemain yang sudah dinyatakan pulih terlebih dahulu.

“Kami juga mendapat kabar positif bahwa proses pemulihan Ciro ada di jalur yang tepat. Kami memprediksi proses pemulihannya selama satu bulan hingga enam pekan dan berjalan di jalur yang tepat dan itu positif,” tuturnya.***

 

Editor: Ilham Maulana

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah