TRANSFER LIGA 1, Mario Maslac Didepak PSS, Mohamadou Sumareh ke Rans FC dan Pedro Henrique ke Madura United?

- 10 Juli 2022, 15:41 WIB
TRANSFER LIGA 1, Mario Maslac Didepak PSS, Mohamadou Sumareh ke Rans FC dan Pedro Henrique ke Madura United?
TRANSFER LIGA 1, Mario Maslac Didepak PSS, Mohamadou Sumareh ke Rans FC dan Pedro Henrique ke Madura United? /@teransfers/

JURNAL SOREANG - Jelang bergulirnya Liga 1 2022-2023 yang terhitung beberapa pekan lagi beberapa tim masih bongkar pasang pemain.

Beberapa tim mulai mengevaluasi pemainnya, salah satunya adalah PSS Sleman yang secara mengejutkan mendepak Mario Maslac.

Selain itu ada Persikabo 1973 yang dikatakan akan melepas Renan Sgaria dan Ryosuke Nagasawa.

Baca Juga: TKW Indonesia di Arab Saudi, Laila Hasanah Setiap Hari Dilecehkan Anak Majikan Hingga Terpaksa Lakukan ini

Selain itu ada beberapa transfer terbaru yang mungkin akan terealisasi dalam waktu dekat, diantaranya:

1. Mario Maslac

Centre Back asal Serbia, Mario Maslac, berusia 31 tahun mengkonfirmasi dirinya tidak lagi berseragam PSS Sleman musim depan.

Sepertinya Maslac tidak masuk skema tim pelatih, ia mengatakan bahwa yang mengakhiri kontrak bukan dari dirinya.

Baca Juga: Cerita TKI Bertahun-tahun Jadi Supir Pribadi di Brunei Darussalam, Kerja 24 Jam, Gaji Ga Seberapa, Ko Betah?

Seperti yang kita ketahui, Maslac masih mempunyai kontrak dengan PSS Sleman hingga 2023.

2. Persikabo 1973

Dua pemain asing Persikabo saat ini statusnya belum aman, Renan Sgaria dan Ryosuke Nagasawa mungkin bisa salah satu atau keduanya dilepas oleh Persikabo 1973 ujar agen mereka.

3. Kimishima Katsuyoshi

Menurut sang agen, Kimishima Katsuyoshi akan ditawarkan ke salah satu klub Liga 1, yang juga akan melepas pemain asia nya.

Baca Juga: Minat jadi TKI dan TKW di Brunei Darussalam? Inilah Syarat Wajib yang Harus Disiapkan! Ijazah SD,SMP pun Bisa?

Tim yang mungkin dimaksud adalah Persikabo yang masih belum puas dengan performa pemain asingnya.

4. Wallace Costa

Mantan Bek PSIS Wallace Costa, berusia 35 tahun, dirumorkan bergabung dengan PSS Sleman.

5. Majed Osman

Dewa United akan mendatangkan Gelandang Serang timnas Lebanon, Majed Osman berusia 28 tahun.

Majed Osman musim lalu bermain di Liga 1 Lebanon bersama Al-Ansar FC Terpantau lewat instagram Pribadinya, sang pemain telah pamit dengan klub lamanya.

Baca Juga: Tak Perlu Ijazah, Tak Perlu Keahlian yang Penting Niat untuk jadi TKI dan TKW di Brunei Darussalam, Ko Bisa?

Tanggal Lahir / Umur: 9 Jun 1994 (28)

Kewarganegaraan: Lebanon

Tinggi: 183 cm

Posisi: Gel. Serang

Harga pasar: Rp5,65 miliar

6. Mohamadou Sumareh

Pemain naturalisasi Timnas Malaysia Sumareh dirumorkan bergabung dengan Rans FC Kodai Lida masih mendekap cedera yang belum tahu kapan bisa sembuh, sehingga membuat dirinya berada di ambang pencoretan oleh RANS FC.

Sosok Mohamadou Sumareh kini menjadi tengah dikaitkan dengan RANS Nusantara FC dan menggantikan Kodai Lida.

Baca Juga: Bobotoh Bertemu Manajemen Persib Bandung, Bahas Tiket Online Hingga Parkir Stadion GBLA

Tanggal lahir :20 Sep 1994 (27)

Kewarganegaraan: Malaysia

Tinggi: 179 cm

Posisi: Sayap Kanan

Harga pasar: Rp2,61 miliar

7. Pedro Henrique

Mantan Pemain Timnas Timor Leste, Pedro Henrique dikabarkan bergabung dengan Madura United

Baca Juga: NAIK HAJI 2022: Update Jumlah Jemaah Sakit 185 Orang, Banyak yang Kelelahan dan Dehidrasi Saat Lempar Jumroh

Dirinya masuk Menggantikan Striker Timnas Palestina Tamer Seyam yang dipastikan Gagal bergabung.

Tanggal lahir : 17 Jan 1992 (30)

Kewarganegaraan: Timor Leste

Tinggi: 182 cm

Posisi: Depan-lengah

Harga pasar: Rp1,74 miliar.***

Editor: Agung Prasetya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah