LIGA INGGRIS: Manchester United Ogah Cristiano Ronaldo Cabut, Kepergian CR7 Merugikan Setan Merah

- 7 Juli 2022, 17:04 WIB
Manchester United Ogah Cristiano Ronaldo Cabut, Kepergian CR7 Merugikan Setan Merah./Tangkap Layar YouTube
Manchester United Ogah Cristiano Ronaldo Cabut, Kepergian CR7 Merugikan Setan Merah./Tangkap Layar YouTube /

JURNAL SOREANG – Cristiano Ronaldo berencana hengkang dari Manchester United di musim panas ini.

Kepergian Cristiano Ronaldo di Manchetser United jelas akan merugikan Setan Merah, Terlebih CR7 yang sudah menggendong Manchester United selama musim ini.

Torehan gol Cristiano Ronaldo telah berhasil menyelamatkan Manchster United dari zona degradasi.

Baca Juga: Takut Rekornya Disalip Messi, Cristiano Ronaldo Ingin Segera Cabut dari Manchester United

Hasrat Cristiano Ronaldo untuk pergi bisa jadi egoisme belaka. Apalagi Manchester United sama sekali tidak menginginkan CR7 untuk pergi.

Selain kontraknya yang baru akan berakhir setahun lagi, Cristiano Ronaldo adalah sosok pemain yang dibutuhkan Setan Merah.

Manajer anyar Manchester United, Erik ten Hag sendiri bahkan berterus terang masih memasukkan Cristiano Ronaldo dalam rencananya.

Baca Juga: Hasrat Cristiano Ronaldo Meninggalkan Theatre of Dream, CR7 Tak Yakin dengan Manchester United

Erik ten Hag menegaskan bahwa ia tak akan membiarkan Cristiano Ronaldo pergi. Ia menyampaikan soal bagaimana bekerja sama dengan Cristiano Ronaldo musim depan.

Namun, kabar kepergian Cristiano Ronaldo nyatanya semakin kencang bahkan CR7 sudah absen dari sesi latihan Setan Merah sejak hari senin kemarin.

Apalagi Cristiano Ronaldo telah melihat pergerakan transfer Manchester United tampak pelan seperti adem ayem.

Baca Juga: LIGA EROPA: Toni Kroos Enggan Segera Perpanjang Kontrak di Real Madrid, Ruang Ganti PSG Dikuasi Trio MNM

Ketika Manchester City sudah mengamankan Erling Haaland, Darwin Nunez bergabung di Liverpool, Real Madrid yang sudah mendatangkan Tchouameni, Manchester United masih lambat-lambat di jendela transfer.

Manchester United tengah berupaya mendatangkan pemain seperti Tyrell Malacia yang dikabarkan merapat.

Belum lagi Christian Eriksen yang santer here we go ke Manchester United. Ditambah Frankie de Jong yang masih dalam proses.

Baca Juga: TRANSFER LIGA EROPA: Barcelona Capai Kesepakatan Rekrut Jules Kounde, Raheem Sterling Menuju Chelsea

Jika Cristiano Ronaldo serius pergi, bisa jadi masalah bagi Manchester United. Andai CR7 pergi pos penyerang tengah akan sirna.

Selain itu, jika Cristiano Ronaldo pergi, praktis Manchester United tidak memiliki striker yang diakui dan justru ketika rival-rival Setan Merah sudah memiliki striker hebatnya sendiri-sendiri.***

Editor: Kamila Nurdalila

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah