Optimisme Ridwan Ansori Pemain Muda Persib Bandung, Jelang Kompetisi Liga 1 Indonesia

- 6 Juli 2022, 11:01 WIB
Optimisme Ridwan Ansori Pemain Muda Persib Bandung, Jelang Kompetisi Liga 1 Indonesia
Optimisme Ridwan Ansori Pemain Muda Persib Bandung, Jelang Kompetisi Liga 1 Indonesia /Tangkap Layar Instagram @ridwanansori_13

JURNAL SOREANG - Optimisme Ridwan Ansori seorang pemain muda Persib Bandung jelang kompetisi Liga 1 Indonesia.

Pemain jebolan diklat Persib Bandung itu mengaku bersyukur atas kepercayaan terhadap dirinya.

Pasalnya Persib Bandung telah memainkan pemain tersebut di pertandingan pramusim Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Cara Doni SalmananTipu Korban Binary Option Quotex Diungkap Kejati Jawa Barat, Begini Kronologinya

Ridwan Ansori tampil di dua pertandingan, yakni saat berhadapan dengan Bhayangkara FC, 17 Juni 2022 dan PSS Sleman, 1 Juli 2022.

Ridwan merupakan pemain binaan Diklat PERSIB yang tahun lalu bermain di tim U-18 pada kompetisi Elite Pro Academy PSSI.

Pada 11 Juni 2022 lalu, ia bersama Robi Darwis promosi ke tim senior.

Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Rival Abadi Thailand di Piala AFF U-19, Skuad Garuda Misi Merebut Puncak

"Senang bisa main di Piala Presiden dan diberi kepercayaan oleh pelatih, meskipun masih kurang. Semoga di Liga 1, saya bisa diberi kepercayaan lebih.

Yang pasti, penampilan di Piala Presiden kemarin jadi motivasi untuk memperbaiki diri sehingga bisa bermain lebih baik," kata Ridwan, Selasa 5 Juli 2022.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x