Profil dan Lika-Liku Karier Nicolo Zaniolo, Calon Playmaker Juventus yang Pernah Disia-Siakan Inter Milan

- 4 Juli 2022, 19:34 WIB
Nicolo Zaniolo akan segera bergabung dengan Juventus.
Nicolo Zaniolo akan segera bergabung dengan Juventus. /Twitter/@Arewasport1

JURNAL SOREANG - Nama Nicolo Zaniolo makin ramai di permukaan setelah Juventus diberitakan sangat ngotot mendatangkan playmaker Timnas Italia dan klub AS Roma itu.

Zaniolo menjadi target utama Juventus setelah Si Nyonya Tua selangkah lagi sukses mendatangkan Paul Pogba dan Angel Di Maria.

Tanpa mengesampingkan potensi Roma, harus diakui bahwa Zaniolo sudah layak bermain di klub yang lebih besar atau lebih tepatnya di tim yang memiliki peluang juara lebih besar.

Baca Juga: Pekan Sibuk Juventus, Rencana Pengumuman Rekrutan Baru, Hingga Progres Pemain Incaran di Bursa Transfer

Zaniolo yang kini berusia 23 tahun, telah menjelma menjadi playmaker papan atas dengan talenta yang dimilikinya.

Hingga musim 2021/2022 lalu, Zaniolo telah memiliki 111 penampilan bersama AS Roma di semua ajang sejak ia bergabung dengan klub Ibukota pada 2018/2019.

Menariknya, pemain kelahiran 2 Juli 1999 itu pada awalnya merupakan produk tim besar Serie A lainnya, Inter Milan, di mana ia sempat tergabung di tim Inter U19 dan Primavera.

Baca Juga: Pepet Terus! Chelsea Pede Bisa Dapatkan Bek Juventus Matthijs de Ligt, Seberapa Persen Peluangnya?

Pemain kelahiran Kota Massa, Italia, itu menjadi salah satu pemain kunci saat tim Inter junior berhasil memenangkan Scudetto Primavera dan Supercoppa Primavera.

Sayang, Inter tak cukup jeli melihat potensi Zaniolo dan malah melepas sang pemain ke Roma sebagai "barang" tambahan saat menukarnya dengan Radja Nainggolan pada awal 2018/2019.

Zaniolo mampu membuktikan diri dengan langsung mencuri perhatian di musim debutnya di Serie A, sementara Nainggolan bersama Inter hanya dipakai selama satu musim saja.

Baca Juga: Membayangkan Trio Pogba-Di Maria-Zaniolo di Juventus, Mampukah Secara Instan Mengembalikan Dominasi Serie A?

Sedangkan di level Timnas, Zaniolo memang baru merasakan 9 caps bersama Italia sejak debutnya pada Maret 2019 lalu.

Namun, catatan Zaniolo di Timnas Italia terganggu oleh cedera parah yang sempat menghantamnya saat membela Roma.

Bahkan, semusim penuh pada 2020/2021 Zaniolo harus absen dari semua pertandingan di level dan kompetisi apapun.

Baca Juga: Siap Kehilangan Matthijs de Ligt, Juventus Siapkan Bek yang Tak Kalah Tangguh Sebagai Penggantinya, Siapa?

Cedera itu pula yang membuat Zaniolo terpaksa absen membela Italia di Piala Eropa 2020 di mana Gli Azzurri saat itu menjadi juara.

Tak sedikit yang meragukan Zaniolo akan kembali ke level permainan terbaiknya pasca pulih dari cedera ACL.

Zaniolo kembali merumput bersama Roma di awal musim 2021/2022 dan berhasil dengan cepat kembali ke performa terbaiknya, bahkan pada akhir musim ia menjadi penentu kemenangan Roma di ajang Liga Konferensi.

Baca Juga: Teka-Teki Skuad Juventus Musim 2022-2023, Masa Transisi Kedua Pasca Calciopoli?

Selain gelar Liga Konferensi menjadi trofi Eropa pertama Roma sejak 1981, trofi itu pun menjadi yang pertama bagi Zaniolo di level klub profesional.

Zaniolo yang fasih bermain sebagai playmaker, second striker dan winger kanan itu digadang-gadang akan menjadi pemain masa depan Timnas Italia seiring kemunculan generasi baru Gli Azzurri.

Seandainya berhasil didapatkan Juventus, rasanya keberadaan Zanolo begitu cocok untuk menggantikan kepergian Paulo Dybala.

Baca Juga: Raheem Sterling Dinobatkan Sebagai Pemain Kedua Pep Guardiola yang Paling Produktif, Siapa yang Pertama?

Lebih dari itu, Zaniolo bahkan berpotensi menjadi penerus sang legenda Juventus dan Italia, Alessandro Del Piero.
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x