Profil Hanno Behrens, Pemain Asal Jerman yang Dirumorkan Gabung Persija Jakarta, Ini Dia Sosoknya

- 24 Juni 2022, 10:25 WIB
Sosok Hanno Behrens, pemain yang dirumorkan gabung Persija Jakarta
Sosok Hanno Behrens, pemain yang dirumorkan gabung Persija Jakarta /Tangkapan layar Instagram/@hannobehrens18

JURNAL SOREANG – Persija Jakarta kembali dirumorkan akan mendatangkan pemain asing baru.

Sosok pemain yang tengah dirumorkan gabung Persija Jakarta ini merupakan pemain asal Jerman bernama Hanno Behrens.

Kabarnya, Hanno Behrens memiliki kedekatan dengan pelatih baru Persija Jakarta, Thomas Doll.

Baca Juga: Pemain PSG Ini Jadi Pemuja Lionel Messi Bintang Argentina, Ini Alasannya, Sebut La Pulga Pemain Terbaik Dunia

Hal tersebut yang kemudian membuka peluang besar pemain asal Jerman ini gabung Persija Jakarta.

Lantas, siapa sosok Hanno Behrens yang tengah dirumorkan gabung tim Macan Kemayoran ini?

Dilansir Jurnal Soreang dari laman website transfermarkt.co.id, pemain ini memiliki posisi sebagai gelandang.

Baca Juga: Profil Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar, Nama Kapten, Pemain Bintang, Pelatih Hingga Peringkat FIFA

Saat ini, usianya sudah tiga puluh dua tahun dan bermain untuk klub Bundesliga kasta kedua, FC Hansa Rostock.

Behrens bergabung dengan FC Hansa Rostock ini sejak Juli tahun 2021 dan baru saja perpanjang kontrak pada bulan April 2022 yang lalu.

Perpanjangan kontrak antara pemain berposisi gelandang ini dengan klubnya tersebut berlangsung selama satu tahun.

Baca Juga: Parah! Inilah 3 Skandal Judi Bola di Italia, Pelaku Dikenai Sanksi Pengurangan Poin hingga Larangan Bermain

Dengan begitu, kontraknya baru akan berakhir di Hansa Rostock tahun depan pada tanggal 30 Juni tahun 2023.

Namun, seperti dikutip Jurnal Soreang dari akun Instagram @gosball, masih terbuka peluang pemain ini gabung ke Macan Kemayoran.

Karena, klub kasta kedua Bundesliga tersebut juga baru saja mendatangkan pemain baru dengan posisi yang sama yaitu Sebastien Thill.

Baca Juga: Film Marvel Thor Love and Thunder Segera Rilis di MCU Phase 4, Chris Hemsworth Sebut Christian Bale Gila

Kedatangan pemain baru tersebut tentunya akan mengancam posisi Berhens di skuad Hansa Rostock.

Tak menutup kemungkinan bagi pemain berusia tiga puluh dua tahun ini untuk hijrah ke Liga 1 dan bergabung di bawah skuad Thomas Doll.

Selain pernah membela Hansa Rostock, Behrens juga tercatat pernah berseragam beberapa klub lainnya.

Baca Juga: Wow! Daisuke Sato Pemain Persib Bandung Akan Bermain di Perempatfinal Piala Presiden? Simak Biodata Lengkapnya

Tercatat dia pernah menjadi pemain FC Nuremberg, Darmstadt 98, Hamburger SV, dan Elmshorn.

Bersama Hansa Rostock, pemain ini telah mencatatkan dua puluh sembilan penampilan dan berhasil mencetak lima gol serta enam assist.

Dua puluh tujuh penampilan di antaranya ketika berlaga di Bundesliga 2 dan dua pertandingan di DFB Lokal.

Baca Juga: Tes IQ dan Uji Ilusi Optik Hari ini: Cuman yang Layak Disebut Pintar yang Jawab Benar! Apa yang Anda Lihat?

Kedatangan Behrens tentunya akan membuat slot pemain asing Macan Kemayoran terpenuhi jika benar-benar bergabung.

Sebelumnya, Persija telah mendatangkan dua pemain asing asal Republik Ceko, Ondrej Kudela dan Michael Krmencik.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah