Bakal Jadi Lawan Indonesia, India Berhasil Ukir Sejarah Masuk Final Thomas Cup 2022

- 14 Mei 2022, 11:23 WIB
India Berhasil Ukir Sejarah Masuk Final Thomas Cup 2022
India Berhasil Ukir Sejarah Masuk Final Thomas Cup 2022 /BWF Fansite

JURNAL SOREANG - Kejutan di Thomas Cup 2022 terjadi setelah India berhasil lolos ke final dan menjadi calon lawan Indonesia.

India berhasil melaju setelah mengalahkan tim tangguh Denmark di Semifinal dan melaju ke final Thomas Cup 2022 bersamaan dengan Indonesia yang berhasil mengalahkan Jepang.

India yang semula tidak diprediksi akan bermain hingga final karena Denmark lebih diunggulkan untuk lolos ke final.

Baca Juga: Siap Tampil Mengejutkan! Inilah 5 Tim Kuda Hitam yang Diprediksi Akan Gemilang di Piala Dunia 2022 Qatar


India berhasil mengalahkan Denmark dengan skor 3-2 pada Jumat 13 Mei 2022 dengan laga yang cukup ketat.

Padahal awalnya India sama sekali tidak diprediksi akan melaju sejauh ini, namun justru kejutan di Quartelfinal terjadi setelah mereka mampu mengandaskan Malaysia.

Namun ternyata India memberikan kejutan lagi dengan menumbangkan Tim Denmark yang diperkuat oleh tunggal nomor satu dunia yaitu Viktor Axelsen.

Baca Juga: Catat! Deretan Film Bioskop yang Akan Tayang Juni 2022, Wajib Kalian Tunggu

Ini menjadi sejarah bagi tim India di Thomas Cup yang pertama kalinya mereka lolos ke final setelah terakhir mereka hanya mampu melaju ke semifinal pada tahun 1979.

Merupakan sejarah dan pencapaian yang luar biasa bagi tim India yang akan menantang Indonesia sebagai unggulan 1 di final.

Apabila dilihat dari susunan pemain, India mempunyai tunggal putra yang mumpuni, dan ganda yang cukup kuat dimana mereka sering mengalahkan 10 besar dunia.

Baca Juga: Tes IQ dan Psikotes: Satu Dari Dua Pria Ini Miliki Kekasih, Uji Logika Pilih yang Mana


Hal tersebut mesti diwaspadai oleh tim Indonesia meskipun diatas kertas lebih unggul akan tetapi India punya semangat yang sangat tinggi untuk meraih gelar Thomas Cup pertama mereka.

Jadi bagaimana menurut prediksimu?***

Editor: Nurma Latifah

Sumber: BWF Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x