Menolak Memberikan Guard Of Honour, Atletico Madrid Kalahkan Real Madrid di La Liga Spanyol

- 9 Mei 2022, 08:02 WIB
Yannick Carrasco mencetak gol penentu dari titik putih untuk kemenangan Atletico Madrid menghadapi Real MAdrid di La Liga Spanyol.
Yannick Carrasco mencetak gol penentu dari titik putih untuk kemenangan Atletico Madrid menghadapi Real MAdrid di La Liga Spanyol. /Twitter/@Atleti

Tetapi kekuatan Rea Madrid tidak jauh berbeda, beberapa kali gawang Atletico Madrid yang di kawal Jan Oblak mendapat ancaman.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar, Senin, 9 Mei 2022: Mega Film Asia: Mr. Nice Guy

Hingga wasit meniup peluit panjang, laga ini berakhir dengan kemenangan 1-0 Atletico Madrid menghadapi Real Madrid.

Pasukan Diego Simeone tetap berada di urutan keempat dalam klasemen dengan 64 poin, unggul enam poin dari Real Betis di peringkat kelima, dan dengan tiga pertandingan tersisa, mereka semakin dekat ke posisi empat besar, untuk lolos ke kompetisi klub papan atas Eropa.

“Semua orang akan bersaing untuk mencapai tujuan, tetapi itu adalah langkah yang kuat dan menentukan,” kata Simeone kepada Movistar.

Baca Juga: Jadwal Siaran GTV Senin 9 Mei 2022 Saksikan Keseruan Big Movies Candyland hingga IPA dan IPS

Sementara Ancelotti mengatakan pertandingan ini sangat menarik dan ia juga mengatakan bahwa tidak ada ekspektasi lebih tentang laga ini.

“Itu adalah permainan yang bagus, kompetitif, seimbang,” kata Ancelotti. "Kami tidak bisa meminta lebih dari pertandingan ini, yang datang setelah minggu yang sangat menarik. Saya benar-benar tidak berharap lebih.".

Atletico Madrid selanjutnya akan bertandang ke Elche pada hari Rabu, setelah itu mereka menghadapi pertandingan yang sulit dengan pertandingan melawan tim peringkat ketiga Sevilla dan tim peringkat keenam Real Sociedad.***

Halaman:

Editor: Rivaldi Nurfikri Alghifari

Sumber: the18.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x