Kilas Balik : Tak Hanya Italia, Deretan Negara Unggulan Ini Tak Lolos Piala Dunia Secara Tak Terduga

- 25 April 2022, 09:00 WIB
Gianluigi Donnarumma, kiper timnas Italia./ Instagram/ @gigiodonna99
Gianluigi Donnarumma, kiper timnas Italia./ Instagram/ @gigiodonna99 /

JURNAL SOREANG - Kilas Balik, Tersingkirnya Italia keputaran final di Piala Dunia 2022 untuk kali kedua setelah 2018 masih menjadi perbincangan.

Italia, yang berada di urutan enam peringkat dunia FIFA dan merupakan juara bertahan Eropa tersingkir dan tidak bisa mengikuti Piala Dunia Qatar usai kalah dari Makedonia Utara.

Ketika mengalahkan Italia, Makedonia berada diurutan 67 peringkat FIFA, dan menjadi pencapaian tersendiri bagi negara tersebut, usai sebelumnya sempat mengalahkan Jerman.

Baca Juga: Kisah Yang Terlupakan dari Just Fontaine, Pencetak 13 Gol Dalam Satu Edisi Piala Dunia Hingga Pinjam Sepatu

Italia rupanya tidak sendiri, berikut kilas balik beberapa negara unggulan yang biasa mengisi Piala Dunia dan banyak di favoritkan harus absen dari pesta sepak bola empat tahunan karena kalah oleh negara kecil.

1. Belanda
Salah satu kekecewaan terbesar karena tidak bisa hadir di Piala Dunia di era milenium sempat dirasakan Belanda pada tahun 2001 usai dikalahkan Republik Irlandia.

Dalam Piala Dunia FIFA yang di gelar di Jepang dan Korea Selatan 2002, Belanda digadang-gadang bakal jadi negara yang tampil dan memberikan performa terbaik.

Baca Juga: Bukan Pele atau Maradona, Just Fontaine Adalah Pemain Paling Mematikan di Piala Dunia Sepanjang Sejarah

Apalagi pada tahun tersebut, Belanda memiliki deretan pemain beken antara lain Ruud van Nistelrooy, Edwin van de Sar, Marc Overmars, dan Patrick Kluivert.

Sayang, gol tunggal yang dibuat pemain Irlandia, Jason McAtter di menit-67, di Lansdowne Road, Dublin memupus asa Belanda tampil di Piala Dunia 2002 di Jepang dan Korea Selatan.

Kekalahan itu pun disebut menjadi kekalahan terburuk Belanda sejak gagal lolos Piala Dunia 1986.

Baca Juga: Pemain Perancis Ini Cetak 13 Gol Dalam Satu Turnamen Piala Dunia, Mbappe dan Benzema Lewat!

Beberapa tahun kemudian, di Piala Dunia 2018, Belanda juga tidak mengikuti ajang tersebut yang diselenggarakan di Rusia.

2. Prancis
Piala Dunia 1994 yang diselenggarakan di Amerika Serikat tak di hadiri oleh Prancis.

Pasalnya Prancis yang berada di jalur untuk lolos ke turnamen dengan dua pertandingan tersisa harus menghadapi dua negara kecil yang kala itu tidak difavoritkan, Israel dan Bulgaria.

Baca Juga: Wow! Inilah Tim Asia Pertama Yang Kalahkan Juara Bertahan Piala Dunia

Dengan keunggulan 2-1 di babak pertama melawan Israel, fans Prancis sudah memimpikan kemenangan di tanah Amerika.

Sebaliknya, Israel mencetak dua gol di babak akhir untuk meraih satu-satunya kemenangan mereka dari kampanye kualifikasi mereka.

Kejatuhan lainnya melawan Bulgaria di game berikutnya membuat Prancis gagal terbang ke Amerika Serikat untuk gelaran Piala Dunia 1994.

Baca Juga: Karma! Beginilah Balasan Untuk Jerman di Piala Dunia Setelah 'Gol Hantu' Frank Lampard

3. Italia
Tahun 2018 Italia melewatkan Piala Dunia sejak tahun 1958 setelah dikalahkan Swedia dengan kemenangan agregat 1-0 selama babak playoff.

Swedia yang kala itu tidak diperkuat Zlatan Ibrahimovic merupakan kuda hitam yang melawan tim Azzurri.

Gol tunggal pemain Swedia, Jakob Jonahnsson, di stadion Friends Arena mengubur harapan Italia saat itu untuk tampil di Piala Dunia Rusia.

Baca Juga: Pemukiman Dekat Pasar Gembrong Jaktim Terbakar, 125 Personel dan 25 Unit Damkar Diterjunkan

4. Uruguay
Menjelang Piala Dunia FIFA 2006 di Jerman, Australia menghadapi Uruguay dalam playoff antarbenua.

Australia sendiri adalah underdog yang kuat dan tidak lolos ke turnamen dalam 32 tahun.

Setelah memenangkan 1-0 pertama di kandang, Uruguay tercengang dalam pertandingan di Sydney, dimana pemain Australia, Mark Bresciano, mencetak gol untuk menyamakan kedudukan secara agregat.

Baca Juga: Habis Bensin Saat Mudik? Tenang, Polresta Bandung Sediakan Pom Mini Mobile

Pertandingan dilanjutkan ke adu penalti di mana penjaga gawang Australia, Mark Schwarzer, menyelamatkan dua kali untuk memberi negeri kangguru kemenangan 4-2.***

Editor: Sam

Sumber: sportkeeda.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah