Pemukiman Dekat Pasar Gembrong Jaktim Terbakar, 125 Personel dan 25 Unit Damkar Diterjunkan

- 25 April 2022, 08:12 WIB
Kebakaran menghanguskan pemukiman padat penduduk di dekat kawasan Pasar Gembrong, Jakarta Timur.
Kebakaran menghanguskan pemukiman padat penduduk di dekat kawasan Pasar Gembrong, Jakarta Timur. /Jurnal Soreang /Instagram @humasjakfire

JURNAL SOREANG - Pemukiman padat penduduk di dekat kawasan Pasar Gembrong, Jakarta Timur (Jaktim) hangus terbakar.

Peristiwa kebakaran sejumlah rumah warga tersebut, terjadi pada Minggu 24 April 2022 malam.

Guna memadamkan kobaran api, pemadam Kebakaran menerjunkan 125 personel dengan 25 unit mobil damkar untuk memadamkan api.

Baca Juga: Habis Bensin Saat Mudik? Tenang, Polresta Bandung Sediakan Pom Mini Mobile

"Saat ini masih dalam penanganan petugas di TKP kebakaran, pengerahan sudah 25 unit mobil damkar," ujar Kepala Seksi Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, Minggu 24 April 2022.

Dijelaskannya, api berhasil dipadamkan petugas dengan dibantu warga sekitar. Setelah 5 jam lamanya, kobaran api berhasil dipadamkan.

Saat ini, paparnya, guna mencegah kembali munculnya api, petugas di lokasi kejadian saat ini tengah melakukan proses pendinginan.

Baca Juga: Tegas! Kerap Resahkan Warga, Komplotan Remaja Diringkus, Polisi Amankan Miras dan Bendera Geng Motor

"Tinggal pendinginan, lagi proses penyisiran juga di lokasi," ujarnya.

Gatot mencatat, akibat kebakaran yang terjadi, sebanyak 400 bangunan hangus terbakar dan kerugian ditaksir mencapai Rp1,5 milliar.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x