Mantan Pesepakbola Berikut Juga Sukses Menangi Piala Dunia Sebagai Pelatih

- 24 April 2022, 17:24 WIB
Didier Deschamps, pelatih timnas Prancis./ Instagram/ @didierdeschamps_officiel
Didier Deschamps, pelatih timnas Prancis./ Instagram/ @didierdeschamps_officiel /

JURNAL SOREANG - Tampil di Piala Dunia bagi sebagian pesepakbola merupakan impian yang jadi kenyataan.

Tak jarang, pesepakbola yang tampil di Piala Dunia juga berkeinginan menjadi juara usai mereka gantung sepatu dan meneruskan karier sebagai pelatih.

Namun, dari sekian nama yang melakukan hal tersebut, sejauh ini hanya ada tiga atlet sepakbola yang sukses angkat trofi Piala Dunia baik sebagai pemain ataupun menjadi pelatih timnas negaranya.

Baca Juga: 6 Pesepakbola Top yang Punya Sifat Pemalu, di Antaranya Lionel Messi dan Pemenang Piala Dunia 2018

1. Mario Zagallo
Mario Zagallo, adalah salah satu legenda asal Brasil yang mencicipi dua kali Piala Dunia sebagai pemain pada tahun 1958 dan 1962.

Pada Piala Dunia 1970 Chile, Mario Zagallo kembali meraih trofi Piala Dunia dalam kapasitasnya sebagai pelatih.

Mario Zagallo juga kembali meraih medali Piala Dunia 1994 bersama Brasil. Namun kali ini posisinya sebagai asisten pelatih dari Alberto Perreira.

Baca Juga: BURSA TRANSFER: Dua Pemain Baru Skuad RANS FC di Musim Depan, Salah Satunya Berdarah Jepang

Pada tahun 1998 ketika kembali melatih Brasil, Mario Zagallo harus mengakui keunggulan Perancis yang dikapteni oleh Didier Deschamps.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: si.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x