Nggak Sepopuler Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Ini 5 Pemain Underrated di Piala Dunia 2022 Qatar

- 17 April 2022, 23:59 WIB
Dusan Tadic , pemain Timnas Serbia
Dusan Tadic , pemain Timnas Serbia /twitter/@EverythingCR7_/

Meski secara penampilan dan statistik pemain ini begitu dominan, tapi sayangnya masih jarang mendapat apresiasi lebih.

1. Dusan Tadic
Keberhasilan Serbia menempati peringkat pertama babak grup kualifikasi zona Eropa dan meraih tiket lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2022 tak lepas dari konstribusi besar kapten mereka, Dusan Tadic.

Baca Juga: Resep Tumis Brokoli ala Willgoz, Sehat dan Nikmat untuk Menu Sahur Bulan Ramadhan, Simak Cara Membuatnya

Berdasarkan statistik dari whoscored, Tadic bahkan menjadi pemain dengan rating paling tinggi di tim Serbia sepanjang babak kualifikasi lalu.

Gelandang serang milik klub Ajax Amsterdam ini memiliki rating 7,86 berkat sumbangsih 6 assist dan 2 golnya.

Sayangnya, Serbia sekarang sedang identik dengan dua talenta yang sedang panas, Dusan Vlahovic dan Sergej Milinkovic-Savic.

Baca Juga: Cocok untuk Menu Sahur Bulan Ramadhan, Resep dan Cara Membuat Tahu Tongkol Suwir ala Willgoz

Meski begitu, Tadic dipastikan akan tetap menjadi kreator utama serangan Serbia di Piala Dunia 2022 mendatang.

2. Mikkel Damsgaard
Sudah mencuri perhatian sejak Piala Eropa 2020 lalu, pemain muda berusia 21 tahun ini ternyata mampu mempertahankan konsistensi performanya.

Mengisi posisi yang ditinggalkan seniornya di timnas Denmark, Christian Eriksen, Damsgaard mampu tampil maksimal dengan konstribusi 4 assist dan 2 gol sepanjang babak kualifikasi.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: whoscored


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah