Tak Seperti Sebelumnya, Kini Timnas Belanda Punya Trio Bek Tangguh Papan Atas, Calon Juara Piala Dunia 2022?

- 8 April 2022, 20:18 WIB
Stefan De Vrij, Virgil van Dijk, dan Matthijs De Ligt, trio bek Timnas Belanda di Piala Dunia 2022
Stefan De Vrij, Virgil van Dijk, dan Matthijs De Ligt, trio bek Timnas Belanda di Piala Dunia 2022 /kolase instagram/

JURNAL SOREANG - Timnas Belanda akhirnya kembali ke turnamen Piala Dunia setelah absen pada gelaran edisi sebelumnya tahun 2018.

Namun, berkat tak ada pencapaian istimewa mereka dalam beberapa tahun terakhir, Timnas Belanda tidak menjadi unggulan utama saat drawing Piala Dunia 2022.

Timnas Belanda yang menempati urutan 10 ranking FIFA, ditempatkan di pot 2. Beruntung, mereka tidak berada di grup neraka pada fase grup Piala Dunia 2022 nanti.

Baca Juga: Bertambah Tiga Orang, Polisi Ringkus 12 Tersangka Kasus Investasi Bodong Robot Trading DNA Pro

Belanda "cuma" dapat lawan Ekuador, tuan rumah Qatar dan mungkin Senegal yang akan menjadi lawan seimbang bagi The Oranje di Grup A.

Kendati asalnya Belanda hanya berasal dari pot 2, tetapi mereka layak dikatakan jadi yang paling difavoritkan di grup ini.

Pasalnya, melihat dari komposisi skuad, Belanda sebenarnya lebih layak berada di pot 1 daripada Qatar yang hanya unggul berkat status tuan rumah.

Baca Juga: Persib Berani Rekrut Kambuaya dan Rachmat Irianto, Ini Penilaian Komentator Bung Binder

Skuad Belanda saat ini bisa dibilang adalah salah satu yang terbaik karena di dalamnya dihiasi sejumlah pemain papan atas.

Kukuatan Belanda saat ini boleh jadi ada di lini pertahanan mereka. Sebab, jantung pertahanan The Oranje kini dikawal trio tembok kokoh.

Virgil van Dijk, Matthijs De Ligt dan Stefan De Vrij adalah bek sentral yang sudah terkenal dengan ketangguhannya.

Baca Juga: Rekam Jejak Brasil di Piala Dunia Jadi Sorotan, Kini Raih Poin Bersejarah di Kualifikasi Zona Amerika Selatan

Virgil van Dijk, peringkat 2 Ballon d'Or 2019 yang kini menjabat sebagai kapten Timnas Si Oranye ini menjelma jadi salah satu bek terbaik dunia dalam beberapa tahun.

Matthijs De Ligt, pemain belakang potensial milik Juventus yang juga peraih Golden Boy Award FIFA tahun 2019.

Stefan De Vrij, bek Inter Milan yang menjadi elemen penting dalam beberapa musim, termasuk saat meraih scudetto musim lalu dan jadi bek terbaik Serie A musim 2019/2020.

Baca Juga: Fakta Unik Benzema: Striker Perancis di Piala Dunia 2022 Yang Buka Puasa Sebelum Cetak Hat-trick

Trio bek tangguh ini juga sekaligus mengakhiri krisis pemain belakang sentral yang melanda Timnas Belanda dalam beberapa tahun terakhir.

Sepeninggal era Frank De Boer dan Jaap Stam, Timnas Belanda nyaris tak punya bek tengah yang benar-benar menonjol.

Johnny Heitinga, Joris Mathijsen, Andre Ooijer, Khalid Boulahrouz, hingga Ron Vlaar semuanya pernah dicoba tapi tak ada yang benar-benar jadi bek papan atas.

Baca Juga: Persiapan Piala Dunia 2022 Qatar Diisukan Eksploitasi Pekerja Proyek, Jam Kerja Tak Wajar Tanpa Hari Libur?

Beruntung di Piala Dunia 2014 saat Belanda berhasi menjadi peringkat ke-3, muncul talenta baru dalam diri Stefan De Vrij.

Virgil van Dijk juga mendadak semakin berkelas saat diboyong Liverpool tahun 2018.

Kini, keduanya memasuki usia matang sorang bek, dan akan sangat pas dikombinasikan dengan benteng muda sekaliber Matthijs De Ligt.

Baca Juga: Disindir Wayne Rooney Soal Posisi di Manchester United, Bintang Piala Dunia 2022 Cristiano Ronaldo Tetap Fokus

Jadi, sudah siapkah Belanda jadi salah satu calon juara Piala Dunia 2022 dengan amunisi trio bek tangguh ini?
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah