Gara-Gara Kalah dari Jepang, Australia Berpotensi Hadapi Tim Zona Conmebol di Babak Play-Off Piala Dunia 2022

- 24 Maret 2022, 18:44 WIB
Australia kalah dari Jepang dalam laga ke-9 babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia
Australia kalah dari Jepang dalam laga ke-9 babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia /twitter/@alimo_philip/

JURNAL SOREANG - Australia akhirnya tumbang di tangan timnas Jepang dalam matchday ke-9 babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Kamis 24 Maret 2022.

Dengan kekalahan ini, Australia dipastikan mentok di urutan ke tiga klasemen Grup B babak kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan 15 poin.

Dengan hanya menyisakan satu laga sisa, Australia tidak mungkin lagi mengejar posisi Arab Saudi di peringkat ke dua Grup B babak kualifikasi Piala Dunia 2022 yang memiliki 19 angka.

Baca Juga: SELAMAT! Jepang Lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar Setelah Kalahkan Australia

Artinya, Australia tidak akan mendapatkan tiket otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Sang penghuni peringkat tiga grup akan masuk ke babak play-off menghadapi sesama peringkat 3 dari Grup A yang belum diketahui secara pasti, antara Uni Emirat Arab, Lebanon atau Irak.

Namun, setelah partai play-off menghadapi sesama negara Asia ini, perjalanan Australia belum berakhir.

Baca Juga: Link Live Streaming Swedia VS Ceko, Play Off Piala Dunia 2022 Qatar, MALAM INI

Jika berhasil menang, mereka harus melanjutkan perjuangan ke babak play-off antarkontinental atau melawan tim dari zona lain.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah