Membongkar Titik Lemah Tim-Tim Unggulan Piala Dunia 2022, Mana yang Paling Banyak Cacatnya?

- 22 Maret 2022, 21:52 WIB
Timnas Perancis kala tersingkir di Piala Eropa 2020
Timnas Perancis kala tersingkir di Piala Eropa 2020 /twitter/@Youssef33844/

Terlalu riskan untuk tetap bersandar kepada Vertonghen dan Alderweirld, Roberto Martinez harus secepatnya mencari pengganti atau pelapis mereka untuk menemani Dedryck Boyata.

Belum lagi performa kapten utama mereka, Eden Hazard, yang masih kesulitan menemukan bentuk permainan terbaiknya bisa jadi akan sedikit menghambat laju serangan timnas Belgia di Piala Dunia 2022 mendatang.

Baca Juga: TERBARU! Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar Zona Afrika, Mo Salah VS Mane

2. Perancis
Sebagai juara bertahan, tentu Perancis masih menjadi salah sau kandidat kuat peraih juara dunia di Qatar nanti, terlebih Les Blues masih akan diperkuat pemain-pemain top mereka.

Tak banyak yang berubah dari skuad Perancis setelah Piala Dunia 2018 dan Piala Eropa 2020, malah mereka menambah amunisi dengan masuknya nama-nama baru yang sedang naik daun seperti Theo Hernandez dan Aurelien Tchouameni.

Namun, jika harus mencari cacat dari sang juara bertahan ini mungkin adalah mengenai perubahan formasi yang diterapkan Didier Deschamps baru-baru ini.

Baca Juga: Bertambah! Total Empat Pelaku Robot Trading Fahrenheit Diringkus Satreskrim Polda Metro Jaya

Meski sejauh ini berjalan lancar, tetapi formasi 3-4-1-2 yang mulai dikembangkan Deschamps belum sepenuhnya pakem karena belum cukup teruji di level kompetisi yang lebih tinggi.

Buktinya di Piala Eropa 2020 lalu, Perancis tersingkir saat menggunakan pola ini saat berhadapan dengan Swiss, padahal sebelumnya 4-2-3-1 menjadi formula yang digunakan sejak awal turnamen.

3. Jerman
Sejak kedatangan Hansi Flick di kursi kepelatihan timnas Jerman, ia berusaha keras untuk mengembalikan ketajaman Timo Werner yang mengalami kemunduran performa dalam dua tahun terakhir.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah