Enam Tahun Dibekukan, Benzema Bangkit Lagi di Timnas Perancis Menjadi Modal Mempertahankan Gelar Piala Dunia

- 18 Maret 2022, 11:05 WIB
 Benzema Bangkit di Timnas Prancis Setelah Enam Tahun di Bekukan./Tangkap Layar Instagram @karimbenzema
Benzema Bangkit di Timnas Prancis Setelah Enam Tahun di Bekukan./Tangkap Layar Instagram @karimbenzema /

JURNAL SOREANG – Benzema bangkit lagi setalah sempat dibekukan selama enam tahun di Timnas Prancis.

Benzema dibekukan Timnas Prancis karena memiliki masalah internal dengan Federasi Sepakbola Perancis.

Senioritas serta pengalaman Benzema memang sangat diperlukan Timnas Perancis yang didominasi pemain-pemain muda, apalagi untuk mempertahankan gelar Piala Dunia.

Baca Juga: Kisah Karim Benzema Pemain Timnas Prancis di Piala Dunia, Si Bocah Imigran Yang Dibully Sukses di Real Madrid

Berikut adalah kronomogi dan fakta lengkap Benzema kembali ke Timnas Prancis setelah enam tahun dibekukan

1. Debut Timnas

Karim Benzema striker bintang Real Madrid ini sudah mencuri perhatian dengan penampilan jempolannya di Olympique Lyon

Menembus skuad utama Lyon di tahun 2005 membuat Benzema langsung tampil gacor di lini penyerangannya.

Terbukti dari 148 pertandingan yang sudah dimainkan Benzema sukses cetak 60 gol dan 26 assis, membela Lyon selama empat tahun Benzema berhasil mempertahankan 7 trofi bergengsi

Atas performa gacornya tersebut Benzema dipanggil memperkuat Timnas Prancis untuk pertama kalinya di tahun 2007.

Baca Juga: Bikin Ngakak! Palitho dan Arsyan MasterChef Kena PHP Chef Renatta, Begini Reaksinya

2. Berseteru dengan pelatih

Benzema pernah terlibat dengan perseteruan hebat dengan petatih Timnas Prancis yakni Didier Deschamps.

Saat itu Benzema menuduh Deschamps sebagai pelatih yang rasis, Benzema menganggap bahwa Deschamps hanya memilih pemain asli Prancis di dalam skuadnya

Meskipun lahir di kota Lyon Benzema mewarisi darah Aljazair dari kedua orangtuanya, Deschamps yang sakit hati dengan tudingan rasis tersebut langsung memblaklist nama Benzema dari Timnas Prancis

Deschamps menyebut kalau keluarganya terdampak atas tuduhan tersebut, setelah itu nama Benzema langsung terusir dari skuad Timnas Prancis

Benzema bahkan tidak mencatatkan satu menit bermainpun sejak tahun 2015 yang lalu, sempat merasa frustasi karena gagal perkuat timnas Prancis Benzema pernah mencoba untuk bergabung dengan Timnas Aljazair.

Baca Juga: Bukan Crazy Rich, Tapi Sultan! Ini Dia Pesepak Bola Terkaya di Dunia, Pernah Bermain di Liga Premier

Alasannya karena Benzema juga mewarisi darah Aljazair, sayang Djamel Belmadi yang menjadi pelatih Aljazir menolak rencana Benzema karena Belmadi sudah mempunyai sejumlah penyerang apik.

Selain itu Benzema menemui kendala karena sudah membela Timnas Prancis di level tertinggi, hal ini mungkin berbeda kalau sebelumnya Benzema hanya perkuat Timnas Prancis junior.

Sebab regulasi ini sudah diatur oleh FIFA, hasilnya Benzema hanya tampil di level klub bersama Real Madrid tampa tampil berlaga di level Timnas.

Walaupun begitu Benzema tetap tampil gacor dan menjadi dalah satu bomber yang paling konsisten.

Baca Juga: Hendra-Ahsan Berhasil Melaju ke Babak 8 Besar All England 2022 Setelah Mengalahkan Wakil Cina

3. Dipanggil untuk Piala Euro 2020

Menjelang Piala Euro 2020 Deschamps membutuhkan striker gacor untuk mengisi lini serangnya, untuk itu Deschamps memanggil nama Benzema kembali dalam skuadnya.

Nama Benzema tergabung bersama skuad 25 pemain lainnya yang diumumkan Deschamps pada hari rabu dini hari.

Kabar ini tentu menghebohkan sepak bola Internasional khususnya Prancis, sebelumnya Benzema disebut-sebut tidak sudi lagi membela Timnas Prancis selama masih diasuh oleh Deschamps

Baca Juga: Kehadiran Bintang Emon di Stand Up Comedy 'NGAJARAN SHOW' Kamal Ocon Bikin Heboh Ciamis, ini Tanggapannya

Sementara Deschamps juga tidak akan memanggil Benzema selama masih memegang tongkat kepelatihan.

Rasanya dua ego besar tersebut harus diturunkan demi yang terbaik bagi Timnas Prancis, di musim ini Benzema memang tampil gacor yang tentu sulit untuk diabaikan oleh pelatih Timnas Prancis

Apalagi Benzema dinobatkan sebagai salah satu striker paling konsisten di era ini, di lini depan Timnas Prancis Benzema akan bersaing dengan pemain-pemain hebat lainnya.***

Editor: Handri

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah