Valentino Rossi Pensiun Dari MotoGP, CEO Dorna Sports Prediksi Penggemarnya Dukung Murid The Doctor

- 25 Februari 2022, 18:45 WIB
Meski Valentino Rossi Pensiun Dari MotoGP, CEO Dorna Sports Prediksi Penggemarnya Akan Dukung Murid The Doctor/ Instagram/@valeyellow46
Meski Valentino Rossi Pensiun Dari MotoGP, CEO Dorna Sports Prediksi Penggemarnya Akan Dukung Murid The Doctor/ Instagram/@valeyellow46 /

JURNAL SOREANG - Meski Valentino Rossi sudah pensiun dari MotoGP, CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, prediksi penggemarnya dukung para murid The Doctor (julukan Rossi).

Seperti yang sudah diketahui, Valentino Rossi resmi putuskan pensiun usai MotoGP 2021. Pensiunnya Valentino Rossi memang tidak bisa dihindari oleh MotoGP.

Rossi pensiun pada usia 42 tahun. Sepanjang kariernya di MotoGP, The Doctor telah meraih tujuh gelar juara.

Baca Juga: K-pop! Kim Sejeong, Berikut Lirik Lagu Flower Way dan Terjemahannya

Setelah Rossi pensiun, banyak yang memperkirakan MotoGP akan kehilangan penonton. Sebab, Rossi memiliki basis pendukung yang sangat besar dan hanya bisa disaingi segelintir pembalap.

Ezpeleta yakin para penggemar Rossi tidak akan meninggalkan MotoGP. Dia yakin dukungan para penggemar Rossi bakal beralih ke murid-murid dari Rossi.

“Saya yakin para penggemarnya akan terus menonton balapan, mungkin menyemangati murid-muridnya, Pecco dan Franco, atau saudaranya Luca,” ujar Ezpeleta, dikutip dari Tutto Motori Web.

Baca Juga: Jelang Tayang MasterChef Indonesia Sesioan 9, Chef Arnold dan Chef Juna Lagi-lagi Ucapkan Selamat Tinggal

Terdapat beberapa pembalap yang pernah dididik langsung oleh Rossi melalui program Akademi VR46.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Tuttomori Web


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x