Final BATC 2022 Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia, Tim Putra Indonesia Bertemu Musuh Bebuyutan Malaysia

- 19 Februari 2022, 21:44 WIB
Timnas bulutangkis Indonesia akan bertemu Malaysia di final
Timnas bulutangkis Indonesia akan bertemu Malaysia di final /foto dari instagram @badmintonasia.official/

JURNAL SOREANG – Final BATC 2022 Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia tim putra Indonesia berhasil melenggang ke final.

Setelah mengalahkan tim Singapura secara dramatis dengan skor 3-2 pada babak semifinal yang berlangsung Sabtu 19 Februari 2022.

Malaysia yang sejak awal diprediksi akan melaju ke babak akhir karena menurunkan skuad yang full akhirnya melaju ke final.

Baca Juga: BATC 2022 Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia, Tim Putri Jepang Mundur, Indonesia Pastikan Tiket ke Final

Lee Zii Jia dkk berhasil mengandaskan Korea Selatan dengan skor yang cukup telak yaitu 3-0.

Korea Selatan yang hampir seluruhnya diisi oleh pemain muda, belum mampu mengandaskan Malaysia yang mempunyai susunan pemain lebih diatas.

Atas hasil tersebut Malaysia akan menjadi lawan Indonesia di final yang akan berlangsung Minggu, 20 Februari 2022.

Ini akan menjadi laga yang seru pasalnya Indonesia dan Malaysia merupakan negara yang mempunya sejarah sebagai musuh bebuyutan di dunia perbulutangkisan.

Baca Juga: BATC 2022 Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia, Tim Putra Indonesia Ditantang Singapura di Semifinal!

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah