KETAT! Perebutan Puncak Klasemen Liga 1 Antara Arema, Bali United, dan Bhayangkara, Persib Kemana?

- 17 Februari 2022, 15:19 WIB
Klasemen Liga 1 musim 2021-2022. Perebutan Puncak Klasemen Liga 1 Antara Arema, Bali United, dan Bhayangkara berlangsung ketat.
Klasemen Liga 1 musim 2021-2022. Perebutan Puncak Klasemen Liga 1 Antara Arema, Bali United, dan Bhayangkara berlangsung ketat. /Instagram/@liga1match/

Baca Juga: Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Polresta Bandung Vaksin 600 Anak Usia 6 Sampai 11 Tahun

Namun, sebelumnya, Persib terlebih dahulu bertemu Persipura Jayapura pada pekan ke-26 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat, 18 Februari 2022 pukul 18.15 WIB.

Jika Pangeran Biru bisa memenangi dua pertandingan melawan Persipura Jayapura dan PSM Makasar, maka skuad Robert Alberts kembali masuk ke jalur perburuan gelar juara Liga 1 musim ini.

Menghadapi dua laga krusial tersebut, pelatih Persib, Robert Alberts meminta para pemainnya untuk tetap fokus dan berkonsentrasi penuh. Apalagi, Pangeran Biru akan tampil dengan kekuatan penuh.

 

Baca Juga: Catat! Inilah Jadwal Terbaru 3 Laga Persija Jakarta Seri 4

Hanya gelandang Mohammed Rashid yang absen saat menghadapi Persipura Jayapura. Pemain asal Palestina itu absen karena terkena hukuman akumulasi kartu kuning.

Mohammed Rashid mendapat kartu kuning saat Persib ditahan imbang PSIS Semarang 0-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 15 Februari 2022.

Kartu kuning itu adalah kartu kuning kelima yang diterima Mohammed Rashid selama musim ini. Imbasnya, ia harus absen satu pertandingan melawan Persipura Jayapura.

Mohammed Rashid bisa kembali memperkuat Persib saat bertemu dengan PSM Makasar. Kontribusi Rashid untuk Persib terbilang cukup besar. Ia tampil di 19 pertandingan dan menyumbang enam gol untuk Pangeran Biru.***

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah