Miris! Ternyata Piala Dunia Bukan Turnamen Untuk Pemain Terbaik, Ini Faktanya

- 9 Februari 2022, 20:45 WIB
Berpredikat pemain terbaik dunia saat di perhelatan Piala Dunia 1998, Ronaldo gagal membawa Brasil menjadi juara/instagram @brasil.legends
Berpredikat pemain terbaik dunia saat di perhelatan Piala Dunia 1998, Ronaldo gagal membawa Brasil menjadi juara/instagram @brasil.legends /

JURNAL SOREANG - Meski bertajuk Piala Dunia, nyatanya turnamen ini tidak selalu ramah terhadap nasib pemain terbaik kelas dunia di ajang ini.

Bayangkan saja, dari 21 edisi Piala Dunia yang telah diselenggarakan, tidak ada satu pun pemain terbaik yang berhasil membawa timnya menjuarai turnamen empat tahunan ini.

Pemain terbaik yang dimaksud adalah dia yang menyandang gelar Football of the Year di saat kejuaraan Piala Dunia berlangsung.

Baca Juga: Dipanggil BK, Edi Prasetyo Anggap Dirinya Ketua DPRD Pertama di Indonesia yang Dilaporkan

Sejak penghargaan pemain terbaik dunia resmi diadakan pada tahun 1956, pemain yang menmbawa predikat ini tidak ada yang sanggup mengantar timnya berjaya di Piala Dunia.

Johan Cruyff yang pernah meraih penghargaan ini sebanyak tiga kali nyaris berhasil membawa Belanda juara di Piala Dunia 1974 andai tidak kalah dari Jerman Barat.

Saat itu Cruyff bermain di Piala Dunia 1974 dengan menyandang gelar pemain terbaik dunia tahun 1973.

Baca Juga: Dihampiri Kuntilanak, Sekumpulan Anak Muda di Malaysia Langsung Kocar-kacir

Roberto Baggio juga sama sialnya. Selangkah lagi membawa Italia juara di Piala Dunia 1994, eksekusi penaltinya malah melambung jauh dari sasaran saat ia berhadapan dengan kiper Brasil, Claudio Taffarel, dalam drama adu tembakan 12 pas.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: TopendSports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah