Belum Aman di Babak Kualifikasi, Sayang Sekali Jika Piala Dunia 2022 Tak Ada Nama Uruguay, Ini Alasannya

- 1 Februari 2022, 19:30 WIB
Luis Suarez dan timnas Uruguay, kerap menjadi tim yang tampil impresif dalam beberapa edisi Piala Dunia
Luis Suarez dan timnas Uruguay, kerap menjadi tim yang tampil impresif dalam beberapa edisi Piala Dunia /

JURNAL SOREANG - Uruguay masih harus bersusah payah di babak kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 zona Conmebol

Hingga pertandingan ke-15, Uruguay masih berada di posisi lima dengan 19 poin, posisi di mana tim peringkat pos ini akan masuk ke babak play-off Piala Dunia Qatar 2022 nantinya.

Meski peluang Uruguay masih terbuka sangat lebar, tapi bukan tidak mungkin di tiga laga sisa mereka tersandung dan gagal lolos ke Piala Dunia Qatar 2022.

Baca Juga: Preview Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol: Momentum Uruguay Curi Tempat di Empat Besar

Namun, jika Luis Suarez dan kawan-kawan sampai gagal finish di urutan lima besar zona Conmebol, maka hal ini sangat di sayangkan. Kenapa?

Dalam beberapa edisi Piala Dunia ke belakang, Uruguay kerap kali jadi kesebelasan yang cukp merepotkan bagi tim-tim unggulan.

Dari tiap generasi di setiap edisi Piala Dunia yang mereka ikuti, Uruguay sering menjadi tim tanggung. Anak bawang bukan, tapi disebut unggulan pun masih belum memadai.

Baca Juga: Selangkah Lagi! Jepang Lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar, Kalahkan Arab Saudi 2-0

Akan tetapi, justru itulah yang membuat La Celeste sulit diprediksi dan banyak memberi daya kejut di turnamen Piala Dunia.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x