Fantastis! Jonathan Bauman, Mantan Punggawa Persib Bandung Ini Sekarang Sangat Mahal, Cek Faktanya

- 28 Januari 2022, 10:53 WIB
Eks penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman kini memiliki harga pasar yang sangat mahal
Eks penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman kini memiliki harga pasar yang sangat mahal /Tangkapan layar Instagram/@jonibauman

JURNAL SOREANG – Mantan punggawa Persib Bandung, Jonathan Bauman kini berlaga di Liga Ekuador.

Sekarang, eks penyerang Persib Bandung ini dilansir Jurnal Soreang dari Transfermrkt, bermain untuk klub Independiente.

Sebelumnya, Jonathan Bauman bergabung dengan Persib Bandung pada tahun 2018 saat dilatih Mario Gomez.

Baca Juga: Wajib Tahu! Hijamah Bukan Pengobatan Alternatif, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Selama berseragam Persib Bandung, pemain asal Argentina ini tercatat bermain sebanyak dua puluh enam pertandingan.

Bauman pun berhasil memanfaatkan dua puluh penampilannya bersama Maung ini menjadi dua belas gol dan delapan assist.

Kemudian, selepas dari Persib Bandung, Bauman sempat hijrah ke Liga Malaysia untuk bergabung dengan Kedah FA.

Baca Juga: Dengarkan Naluri, Ramalan Kartu Tarot Zodiak Aries, Taurus dan Gemini, 28 Januari 2022

Dari Kedah FA, Bauman pun kembali ke Liga Indonesia dan bergabung dengan Arema FC tetapi tidak cukup lama.

Hengkang dari Arema FC, Bauman dikabarkan kembali ke negaranya Argentina dan bermain untuk Quilmes selama setengah tahun kurang.

Akhirnya, Bauman memutuskan untuk pindah ke Liga Ekuador dan bergabung dengan klub Mushuc Runa SC.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Pengusaha Yahudi Israel Memiliki Banyak Hotel di Mekah dan Madinah Arab Saudi? ini Datanya

Penampilan pertamanya di Liga Ekuador cukup menjanjikan dengan tampil sebanyak tiga belas kali.

Meskipun hanya tampil sebanyak lima belas kali, Bauman mampu mencetak dua belas gol dan tiga assist.

Bauman kemudian dipinjamkan ke klub Independiente del Valle dan tercatat tampil sebanyak tujuh belas kali.

Baca Juga: Wow! Eks Penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman, Kini Miliki Harga Pasar yang Fantastis, Ini Faktanya

Bersama Independiente, Bauman mampu mencetak sebanyak tiga belas gol dan lima buah assist.

Performa yang begitu menjanjikan di Liga Ekuador ini pun telah membuat harga pasar Bauman naik secara drastis.

Ketika bersama Persib Bandung, harga pasar pemain berusia tiga puluh tahun ini hanya sebesar Rp5,65 miliar.

Baca Juga: Pemerintah Arab Saudi Hancurkan Banyak Situs Peninggalan Nabi Muhammad SAW di Mekah dan Madinah, ini Alasannya

Sekarang, setelah tampil di Liga Ekuador dan pernah menjadi top skor, harga pasar Bauman naik lebih dari 100%.

Tercatat, kini harga pasar Bauman dalam Transfermarkt berada di angka sebesar Rp34,76 miliar.

Harga pasar tersebut menjadi rekor terbaru bagi Bauman selama karirnya di dunia sepak bola, meskipun kini usianya telah tiga puluh tahun.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah