Jadi Rebutan Fans Persib dan Persija, Mario Gomez Gabung Persib Musim Depan? Cek Faktanya

- 18 Januari 2022, 04:15 WIB
Jadi Rebutan Fans Persib dan Persija, Mario Gomez Gabung Persib Musim Depan? Cek Faktanya
Jadi Rebutan Fans Persib dan Persija, Mario Gomez Gabung Persib Musim Depan? Cek Faktanya /Instagram @mariogomezdt

JURNAL SOREANG – Jadi rebutan fans Persib dan Persija, Mario Gomez gabung Persib musim depan? Cek faktanya di sini.

Mario Gomez merupakan nama pelatih yang kini santer dikait-kaitkan dengan Persib Bandung.

Nama Mario Gomez disebut-sebut fans Persib setelah hasil kurang apik yang diraih tim Maung Bandung.

Baca Juga: Robert Alberts Hengkang dari Persib? Cek Faktanya Di Sini, Bobotoh Serbu Sosmed Mario Gomez

Sebelumnya Persib harus mengakui keunggulan Bali United dengan skor tipis 1-0 di Stadion I Gusti Ngurahrai Denpasar, Bali.

Lantas kekalahan tersebut membuat sebagian fans Persib kesal dan meminta manajemen Persib untuk mengganti pelatih.

Robert Alberts diminta sebagian fans Persib untuk hengkang dari kursi pelatih Persib Bandung.

Baca Juga: Mario Gomez Nganggur Jadi Rebutan Persib dan Persija? Cek Faktanya Di Sini

Selain itu fans Persib menyerbu sosial media Mario Gomez dan memintanya untuk kembali menangani Persib.

Sebelumnya Mario Gomez pernah menangani Persib pada kompetisi tahun 2018 lalu.

Ia berhasil membawa Persib menjuara liga 1 paruh musim, namun pada putaran kedua Persib menurun karena disanksinya sejumlah pemain kunci.

Baca Juga: Di Tengah Tagar Robert Out, Ini Dia Beberapa Sosok Pelatih yang Mungkin Latih Persib Bandung, Siapa Saja?

Mario Gomez pun berhasil memunculkan nama-nama pemain muda lokal yang bersinar.

Nama Ardi Idrus dan Ghozali Siregar merupakan pemain muda yang disulap Mario Gomez menjadi pemain top.

Namun, Mario Gomez harus berpisah dengan Persib Bandung yang kabarnya tidak mencapai kesepakatan dengan manajemen Persib.

Baca Juga: Nama-nama Pelatih yang Dirumorkan Gabung Persib Gantikan Robert Alberts

Selain fans Persib, fans Persija pun menyebut-nyebut nama Mario Gomez untuk menangani Persija.

Seperti yang diketahui, Persija beberapa pertandingan ini mendapat hasil kurang baik dan membuat fansnya kesal.

Fansnya pun meminta pelatih Persija Jakarta saat ini untuk mundur dari kursi pelatih Persija.

Baca Juga: Dulu Diusir Bobotoh, Kini Djajang Nurjaman Disebut Kembali untuk Jadi Pelatih Persib?

Pada akhirnya nama Mario Gomez menjadi rebutan fans Persib dan fans Persija Jakarta.

Faktanya, Robert Alberts kini masih menangani Persib dan kontraknya bersama Persib masih panjang.

Dikutip dari kanal YouTube IP NEWS, Robert Alberts mendapatkan kontrak jangka panjang dari Persib. Kontraknya akan berakhir pada tahun 2024.***

Editor: Ari Irpan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x