Persija Tak Diperkuat Makan Konate Saat Kalahkan PSIS, Ada Apa dengan Makan Konate?

- 8 Januari 2022, 06:02 WIB
Persija Tak Diperkuat  Makan Konate Saat Kalahkan PSIS, Ada Apa dengan Makan?
Persija Tak Diperkuat Makan Konate Saat Kalahkan PSIS, Ada Apa dengan Makan? /Instagram @bandungunityboys

JURNAL SOREANG - Keseriusan Persija dalam menyusun komposisi pemainnya tentu tak diragukan.

Termasuk ketika Persija mendatangkan enam pemain baru pada saat menyambut putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.

Meski demikian, bisa jadi banyak penggemar Persija yang mempertanyakan, mengapa Makan Konate tidak ditampilkan pada awal putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022?

Betapa tidak, Gelandang Persija tersebut sudah memiliki banyak penggemar di tanah air ini.

Baca Juga: Mengapa Ryuji Utomo tak Ikut Diboyong ke Bali? Ini Penjelasan Pelatih Persija

Dikutip Jurnal Soreang dari laman resmi Persija, Sabtu, 8 Januari 2022, ternyata pada saat Macan Kemayoran berhadapan dengan PSIS, Makan Konate tersandung oleh masalah administratif.

Karena itu, nama Makan Konate belum bisa masuk daftar susunan pemain (DSP) pada awal putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.

“Jadi alasan Konate tidak bisa main karena ada administrasi yang belum selesai, sehingga tidak memungkinkan untuk dia bisa tampil," kata pelatih Persija, Angelo Alessio, dalam konferensi pers pascalaga vs PSIS.

Baca Juga: Angelo Alessio Marah dan Ingin Ganti 8 Pemain, tapi Terobati Sebab Persija Menang, Ini Kronologi Kemarahannya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x