Ingat Ya! Malam Ini Persija Lawan PSIS, Saksikan Aksi Makan Konate, Eks Persib, yang Kembali ke Liga 1

- 6 Januari 2022, 05:44 WIB
Pertandingan PSIS Semarang vs Persija Jakarta Live di Indosiar Kamis, 6 Januari 2022.*
Pertandingan PSIS Semarang vs Persija Jakarta Live di Indosiar Kamis, 6 Januari 2022.* /tangkap layar vidio.com/

JURNAL SOREANG - Hari ini, Kamis, 6 Januari 2022, pukul 20.30 WIB, Persija akan berlaga melawan PSIS pada putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.

Pada putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali ini PSIS menjadi ujian pertama bagi Persija.

Akankah Persija mampu menaklukkan PSIS?

Dikutip dari laman resmi Persija, Kamis, 6 Januari 2022, Pelatih Persija, Angelo Alessio, memastikan bahwa tim besutannya telah siap 100 persen untuk bertarung dengan PSIS.

Baca Juga: Jelang Lawan PSIS, Persija Tampilkan Pemain Anyar Keenam pada Seri 4 Liga 1 di Bali, Ini Dia Orangnya

Angelo Alessio mengatakan, persiapan Persija telah matang. Apalagi dalam komposisi pemainnya terdapat nama-nama baru.

“Ini adalah pertandingan pertama kami di putaran kedua musim ini. Saya pikir persiapan tim berjalan dengan baik. Kami telah bekerja keras dalam periode ini. Kami akan memberikan yang terbaik untuk pertandingan besok,” ujar juru taktik asal Italia itu.

Persija bertekad untuk meraih tiga poin, meskipun ia tahu bahwa PSIS bukan lawan sembarangan. Apalagi kini ada Makan Konate yang telah lama melintang termasuk membela Persib.

“PSIS adalah tim bagus di musim ini. Mereka memiliki posisi yang bagus di klasemen. Mereka memiliki beberapa pemain yang bagus," tutur Angelo Alessio.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Persija


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x